Rebusan Biji Rami Untuk Menghilangkan Sembelit, Perut Buncit Jadi Rata

- 27 Januari 2021, 19:30 WIB
Rebusan Biji Rami Untuk Menghilangkan Sembelit
Rebusan Biji Rami Untuk Menghilangkan Sembelit /PIXABAY

RINGTIMES BANYUWANGI - Sembelit adalah salah satu gangguan pencernaan yang paling umum. Kondisi tersebut ditandai dengan kesulitan buang air besar.

Pola makan buruk yang dipenuhi dengan lemak jenuh dan minyak sering kali dikaitkan dengan gangguan pencernaan.

Pencernaan yang buruk memengaruhi pergerakan usus Anda dan menyebabkan sembelit. Penyebab utama sembelit juga termasuk dehidrasi, obat-obatan tertentu, kondisi medis, dan stres.

Baca Juga: 7 Cara Tidur Nyenyak, Efektif Menurunkan Berat Badan dan Cegah Perut Buncit

Dilansir Ringtimesbanyuwangi dari Food Ndtv pada 27 Januari 2021 mengenai tebusan biji rami untuk menghilangkan sembelit.

Ada banyak macam sembelit dari yang ringan sampai yang kronis. Jika Anda pernah mengalami sembelit kronis, anda harus segera ke dokter.

Menunda pengobatan dapat memperburuk kondisi dan juga menyebabkan wasir dan prolaps rektum.

Sembelit ringan dapat disembuhkan dengan bantuan beberapa pengobatan rumahan seperti minum banyak air atau mengkonsumsi makanan kaya serat.

Baca Juga: 4 Kombinasi Makanan Penghancur Lemak, Cepat Turunkan Berat Badan

Biji rami, juga dikenal sebagai alsi dalam bahasa Hindi, sangat baik untuk pencernaan dan menjadi obat pencahar yang sangat baik.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Food Ndtv


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah