5 Jenis Makanan Sehat untuk Dikonsumsi Pada Saat Sedang Menstruasi

- 25 Februari 2021, 14:45 WIB
Ilustrasi makanan sehat ketika menstruasi.
Ilustrasi makanan sehat ketika menstruasi. /Photo by Cecilia Par/ Unsplash/

RINGTIMES BANYUWANGI – Menstruasi atau haid yang datang setiap bulan dan dialami oleh para wanita, kerap kali mengakibatkan timbulnya berbagai jenis perubahan pada tubuh, baik hormonal ataupun perubahan mood.

Umumnya pada saat menstruasi atau haid, tiba-tiba saja akan timbul rasa ingin ngemil makanan-makanan seperti coklat, martabak, keripik, ataupun kue-kue lainnya.

Bahkan tak jarang mereka cenderung memakannya secara berlebihan, yang mana makanan tersebut sangat tidak baik dikonsumsi oleh wanita yang sedang dalam masa menstruasi atau haid.

Baca Juga: 4 Manfaat Minum Kopi Bagi Kesehatan, Salah Satunya Menangkal Diabetes

Lalu makanan seperti apa yang baik dikonsumsi oleh para wanita ketika sedang dalam masa menstruasi atau haid?

Berikut 5 jenis makanan yang baik dikonsumsi pada saat menstruasi atau haid, yang dilansir oleh Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal Youtube Saddam Ismail pada 24 Februari 2021.

1. Camilan sehat

Ngemil merupakan kebiasaan yang disukai banyak orang. Terlebih lagi pada wanita yang sedang menstruasi atau haid.

Tak jarang, banyak dari mereka yang justru mengonsumsi camilan yang tidak sehat.

Baca Juga: 7 Manfaat Daun Singkong untuk Kesehatan, Salah Satunya Mengatasi Anemia

Nah, disarankan cobalah untuk mengganti camilan yang tidak sehat tersebut menjadi camilan yang sehat, seperti kacang-kacangan, potongan buah, salad sayur, atau pun yogurt.

2. Makanan yang mengandung zat besi

Resiko terkena anemia pada saat menstruasi atau haid bisa saja terjadi, hal ini dikarenakan banyaknya darah yang dikeluarkan para wanita.

Nah, cara mencegah agar tidak mengalami anemia pada saat menstruasi atau haid, kalian bisa mengonsumsi makanan-makanan yang mengandung zat besi, di antaranya ada daging, ikan, atau pun sayuran hijau.

Baca Juga: Waspadai 3 Bahaya Kesehatan Akibat Tidur di Lantai, Nomor 3 Sering Dialami Banyak Orang

3. Hindari makanan yang asin-asin

Makanan yang asin dan gurih memang sangat enak untuk dijadikan camilan, karna rasanya yang sangat gurih, contoh camilannya seperti keripik.

Namun perlu di ketahui pada saat menstruasi atau haid, cobalah untuk tidak mengonsumsi makanan jenis ini, karena makanan ini bisa mengakibatkan perut kembung yang akan menimbulkan rasa tidak nyaman.

4. Tetap konsumsi makanan yang berserat

Pada saat menstruasi atau haid pasti akan terjadi perubahan hormonal, hal itu juga akan mengganggu pencernaan.

Baca Juga: 5 Bahaya Menjilat Miss V Wanita bagi Kesehatan, Pria Wajib Tahu

Jika pada saat menstruasi atau haid kurang mengonsumsi makanan yang berserat, otomatis pencernaan jadi akan terganggu.

Jadi cobalah untuk mengonsumsi makanan-makanan yang mengandung serat tinggi, seperti kacang-kacangan, sayur, buah, gandum ataupun makanan berserat lainnya.

5. Minuman tradisional

Pada saat mentruasi atau haid, meminum minuman tradisional dapat kalian lakukan. Seperti meminum minuman wedang jahe.

Jahe yang bersifat anti radang, dapat membuat perut terasa lebih nyaman serta badan menjadi rileks pada saat mentruasi atau haid.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x