4 Makanan Penyebab Asam Lambung Kambuh Saat Puasa, Seperti Gorengan

- 13 April 2021, 16:28 WIB
Ada beberapa makanan penyebab asam lambung kambuh saat menjalankan puasa selama bulan Ramadhan, seperti mengonsumsi gorengan dan buah jeruk
Ada beberapa makanan penyebab asam lambung kambuh saat menjalankan puasa selama bulan Ramadhan, seperti mengonsumsi gorengan dan buah jeruk /PIXABAY/jonathanvalencia5/

RINGTIMESBANYUWANGI – Penyakit asam lambung yang kambuh terutama saat menjalani puasa selama bulan Ramadhan tidak boleh diabaikan.

Salah satu penyebab asam lambung kambuh saat puasa adalah makanan tinggi lemak. Asam lambung yang kambuh bisa menyebabkan sakit perut hingga berbagai gangguan pencernaan.  

Sehingga harus diantisipasi dengan menghindari makanan yang memicunya. Asam lambung yang sering kambuh dan tidak segera diatasi bisa menyebabkan asam lambung kronis.

Seperti yang dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Khaleejtimes pada 13 April 2021, berikut makanan penyebab asam lambung kambuh saat puasa.

Baca Juga: 4 Cara Mudah Mencegah Asam Lambung Kambuh Saat Puasa, Alami dan Aman

Baca Juga: Empat Makanan Sehat Penurun Asam Lambung yang Perlu Anda Ketahui

1. Makanan yang digoreng

Salah satu makanan penyebab asam lambung kambuh adalah makanan yang digoreng. Gorengan mengandung banyak lemak.

Sementara itu lemak adalah salah satu zat yang dapat memicu asam lambung naik.

Saat berbuka puasa, beberapa dari kita mungkin tergoda untuk makan gorengan tanpa batas. Selain rasanya yang enak, harganya juga terjangkau.

Baca Juga: Empat Makanan Sehat Penurun Asam Lambung yang Perlu Anda Ketahui

Baca Juga: Tiga Makanan Terbaik yang Tak Bikin Asam Lambung Gampang Naik dan Kumat

Baca Juga: 3 Ramuan dari Bahan Alami untuk Turunkan Asam Lambung

Tetapi terlalu sering makan gorengan terutama saat berbuka puasa bisa menyebabkan asam lambung Anda kambuh dengan cepat.

Maka dari itu, batasi makan gorengan agar asam lambung tidak mudah kambuh.

2. Buah-buahan tertentu

Selain menghindari gorengan, Anda juga harus menghindari konsumsi buah-buahan yang mengandung asam saat berbuka puasa.

Contohnya golongan buah jeruk seperti lemon, limau, dan berbagai jenis jeruk lainnya. Selain jeruk, buah tomat juga mengandung banyak asam.

Maka dari itu, Anda juga harus membatasi sayuran ataupun masakan yang dicampur dengan tomat untuk menghindari asam lambung yang kambuh saat puasa.

3. Makanan pedas dan makanan kaleng

Seperti yang kita ketahui, makanan kaleng termasuk makanan olahan yang banyak menggunakan tomat sebagai bahan bakunya, dan merupakan pemicu utama asam lambung kambuh.

Selain itu, makanan kaleng juga mengandung banyak bahan kimia, termasuk pengawet yang dapat memperburuk gastritis atau asam lambung.

Contoh makanan kaleng antara lain sarden, makaroni, dan pasta.

4. Minuman berkafein

Selain makanan, asam lambung juga dipicu oleh minuman yang mengandung kafein, contohnya teh, kopi, dan soda.

Minuman ini membuat Anda buang air kecil lebih banyak dan mengandung garam mineral penting yang dibutuhkan tubuh Anda selama puasa sebulan penuh.

Nah, itulah beberapa makanan penyebab asam lambung kambuh yang harus dihindari.

Segera hindari, terutama saat menjalankan puasa selama bulan Ramadhan agar asam lambung tidak naik dan puasa Anda lancar. Semoga bermanfaat.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Khaleej Times


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x