5 Tips Mudah Merawat Anggrek Bulan bagi Para Pemula

- 4 Januari 2022, 17:21 WIB
Kata lebih susah merawat daripada membeli sepertinya sangat cocok untuk merawat Anggrek bulan, Oleh karena itu simak 5 tips berikut ini.
Kata lebih susah merawat daripada membeli sepertinya sangat cocok untuk merawat Anggrek bulan, Oleh karena itu simak 5 tips berikut ini. /Pixabay/ Lynniet17/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak 5 tips mudah untuk merawat anggrek bulan bagi para pemula.

Anggrek menjadi tumbuhan yang sangat digemari oleh banyak orang. Terlebih anggrek memiliki berbagai jenis bunga.

Salah satunya adalah anggrek bulan, anggrek yang memiliki bunga sangat cantik dan memiliki beraneka macam warna.

Saat membeli sebuah anggrek bulan, terkadang kita hanya menikmati keindahannya saja tanpa merawatnya.

Baca Juga: Cara Merawat Anggrek yang Hampir Mati, Jadikan Tanaman Kembali Sehat

Untuk itu simak 5 tips mudah merawat anggrek bulan bagi para pemula dilansir dari akun Youtube Devi Anggina pada 4 Desember 2022.

1. Pemilihan Pot

Pot merupakan sebuah wadah dari tanah yang akan ditanami anggrek. Pot memiliki berbagai macam jenis dan bentuk.

Pot menjadi sangat penting karena ketika Anggrek bulan tumbuh, pot harus dapat menopang beban dari anggrek.

Untuk itu perlu diperhatikan pot yang cocok agar Anggrek Bulan dapat tetap hidup. Salah satu pot yang cocok untuk anggrek bulan adalah pot gerabah dengan banyak lubang.

Baca Juga: Tips Merawat Anggrek Bulan agar Tumbuh Serempak dan Rimbun

2. Penyiraman Anggrek

Setiap tumbuhan anggrek memerlukan air untuk tetap hidup dan berbunga. Oleh karena itu perlu penyiraman secara berkala bagi tumbuhan anggrek.

Setiap anggrek memiliki jenis yang berbeda-beda dan kadar air yang dibutuhkan juga berbeda.

Jenis anggrek bulan tidak memerlukan penyiraman air secara sering atau berlebihan, cukup 2-3 hari sekali agar kebutuhan air anggrek bulan tetap terpenuhi.

Baca Juga: Cara agar Anggrek Tumbuh Akar dan Tunas Baru dalam 1 Bulan dengan Kulit Pisang

3. Pemilihan Pupuk

Perlu diperhatikan pemupukan terhadap bunga anggrek bulan harus mengetahui usia anggrek bulan itu sendiri.

Saat anggrek bulan masih kecil atau remaja, pemupukan pertumbuhan perlu dilakukan agar anggrek bulan cepat dewasa.

Ketika dewasa barulah pemupukan ditambah dengan pupuk pembungaan agar anggrek bulan cepat berbunga.

4. Penempatan

Anggrek bulan tidak bisa langsung terkena sinar matahari karena akan memperlambat pertumbuhan dari anggrek bulan itu sendiri.

Baca Juga: Tips Merawat Bunga Anggrek agar Cepat Berbunga, Salah Satunya Menggunakan Air Kelapa

Tempatkan anggrek bulan di tempat yang tidak langsung terkena sinar matahari seperti teras ataupun kebun dengan ditutupi paranet.

Hal tersebut agar membuat pertumbuhan anggrek bulan tetap stabil dan dapat terus bertumbuh.

5. Potong Batang Tidak Produktif

Terdapat cara mengetahui batang yang masih produktif dan batang yang sudah tidak produktif.

Batang yang produktif masih berwarna hijau dan masih mengeluarkan calon batang baru, sedangkan batang yang tidak produktif sudah berwarna kekuningan dan kering.

Pemotongan dilakukan dari pangkal batang karena batang yang sudah tidak produktif dapat mengganggu perkembangan dari anggrek bulan.

Itulah kelima tips mudah untuk merawat anggrek bulan bagi para pemula.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah