Tips Sederhana agar Tanaman Hias Aglonema Tidak Kerdil, Simak Solusi Ampuhnya

- 12 Januari 2022, 16:14 WIB
Ilustrasi. Tips sederhana agar tanaman hias aglonema tumbuh subur dan tidak kerdil, solusinya cukup melakukan penjemuran dan pemotongan bunganya.
Ilustrasi. Tips sederhana agar tanaman hias aglonema tumbuh subur dan tidak kerdil, solusinya cukup melakukan penjemuran dan pemotongan bunganya. /Pixabay/ignartonosbg

RINGTIMES BANYUWANGI - Tanaman hias aglonema merupakan salah satu yang diminati banyak orang. Selain karena jenisnya yang bermacam-macam, tanaman satu ini juga sudah lama berjaya. 

Tanaman hias aglonema ternyata sudah ada sejak tahun 1990-an, lho! Oleh sebab itu hingga sekarang, tanaman satu ini masih tetap saja eksis. 

Salah satu tanaman hias aglonema bahkan sempat menghebohkan masyarakat karena terjual dengan harga yang sangat mahal.

Baca Juga: Pupuk Terbaik untuk Tanaman Hias Aglonema, Harga Murah Meriah dengan Berjuta Manfaat

Tanaman hias aglonema ini sempat terjual dengan harga hingga Rp120 juta! 

Meski terbilang sangat mahal, namun nyatanya tanaman hias ini tetap banyak peminatnya. Tetapi jangan khawatir karena ada banyak pilihan aglonema yang murah. 

Selain karena sudah terkenal, tanaman ini juga disukai oleh banyak orang karena perawatannya yang terbilang cukup mudah.

Baca Juga: Pencegahan Bakteri Erwinia Pada Tanaman Hias Aglonema yang Bisa Bikin Daun Hancur

Memperhatikan penempatan, penyiraman, media tanam, hingga pemupukan akan menjadikan tanaman ini dapat tumbuh subur. 

Namun tidak bisa dipungkiri bahwa ketika merawat tanaman hias pasti ada masalah yang terjadi.

Masalah tersebut bisa dikarenakan perawatan yang kurang tepat atau serangan hama. 

Baca Juga: Cara Menyulap Tanaman Hias Aglonema Menjadi Berwarna Merah, Cerah dan Tidak Kusam

Salah satu masalah yang bisa dialami oleh aglonema adalah mengalami kekerdilan.

Tanaman hias bisa kerdil karena banyak faktor dan harus segera diatasi. 

Dilansir dari YouTube Tyas Sisters pada Rabu, 12 Januari 2022, kamu bisa menyimak cara mengatasi tanaman hias aglonema yang tumbuh kerdil supaya tidak sampai mati. 

Baca Juga: Cara Merawat Tanaman Hias Aglonema Suksom, Siapkan Tisu Kering dan Vitamin B1

Meski cara ini terbilang sederhana, namun jika dilakukan akan berdampak besar bagi aglonema.

Sebaliknya jika diabaikan maka daun pada tanaman hias satu ini tidak akan tumbuh maksimal.

1. Penjemuran

Proses pertama yang perlu kamu perhatikan saat merawat aglonema adalah penjemuran.

Meski tanaman hias satu ini tidak menyukai teriknya matahari, namun ia tetap membutuhkan cahaya menari.

Baca Juga: Cara Menanam Tanaman Hias Aglonema Tanpa Akar, Bukan dengan Arang dan Sekam

Tanaman aglonema adalah salah satu tumbuhan daun yang berarti membutuhkan sinar matahari dalam proses fotosintesis.

Maka dari itu proses penjemuran juga sangat dianjurkan agar tanaman tetap sehat dan tidak kerdil. 

Ketika tanaman menerima sinar matahari cukup, maka ia dapat tumbuh dengan baik dan maksimal.

Baca Juga: Waktu Tepat Memindahkan Tanaman Hias Aglonema ke Pot Baru yang Lebih Besar

Sehingga tidak akan terdapat daun kerdil pada tanaman hias yang sehat.

Penjemuran juga tidak boleh dilakukan saat siang hari. Lakukan proses ini cukup pagi hari sekitar pukul 7 dan tidak perlu terlalu lama. 

Kamu bisa menjemur hanya dengan durasi 30 menit hingga 1 jam saja.

Panas yang terlalu menyengat tidak akan baik dan bisa memicu tanaman mati.

Baca Juga: 7 Kesalahan Merawat Tanaman Hias Aglonema yang Sering Diabaikan oleh Pemula

2. Potong Bunganya

Cara sederhana kedua untuk merawat aglonema agar tidak kerdil adalah memotong bunganya.

Ketika melihat tanaman berbunga biasanya kita akan merasa senang.

Namun kamu perlu tahu bahwa bunga dapat menghambat pertumbuhan daun.

Baca Juga: Penyebab Tanaman Hias Aglonema Memiliki Batang Tinggi dan Letoy, Simak Cara Mengatasinya

Nutrisi pada media tanam yang seharusnya maksimal diserap daun akan berpindah ke bunga. 

Itu sebabnya biasanya daun yang berada pada dekat bunga akan mengalami kekerdilan atau tidak bisa tumbuh besar.

Maka dari itu ketika ada bunga pada tanaman hias aglonema, segera potong agar tidak menghabiskan nutrisi media tanam.

Itulah cara yang sederhana dalam mengatasi daun kerdil pada aglonema. Semoga membantu.***

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah