Resep Es Kopyor Nutrijel, Minuman Menyegarkan Saat Berbuka Puasa

- 6 April 2022, 10:50 WIB
Resep Es Kopyor Nutrijel, Minuman Menyegarkan Saat Berbuka Puasa
Resep Es Kopyor Nutrijel, Minuman Menyegarkan Saat Berbuka Puasa /Tangkap Layar/Youtube/ Ika Mardatillah

RINGTIMES BANYUWANGI – Es kopyor Nutrijel dapat dijadikan ide minuman menyegarkan yang cocok menjadi takjil saat berbuka puasa.

Es kopyor biasanya dibuat menggunakan kelapa kopyor yang terkenal memiliki daging buah yang empuk. Namun kali ini anda bisa membuat es kopyor yang berbahan dasar kelapa digantikan dengan Nutrijel.

Pada artikel kali ini akan membahas mengenai resep es kopyor Nutrijel yang disa anda praktikan sebagai takjil berbuka puasa bersama keluarga.

Baca Juga: Cara Mudah Bikin Jajanan Tradisional Kue Pukis, Rekomendasi Kuliner Lebaran

Simak resep es kopyor Nutrijel yang dikutip dari kanal Youtube Ika Mardatillah pada tanggal 6 April 2022 berikut ini.

Bahan-bahan:

1. 1 sachet susu kental manis

2. 1 bungkus Nutrijel rasa kelapa muda

3. ¼ sdt garam

4. 1 sendok makan biiji selasih yang sudah direndam air hangat

Baca Juga: Resep Kue Nastar Ekonomis, Kue Kering Yang Terkenal Saat Lebaran

5. 600 ml air

6. 1 sachet santan kemasan

7. 4 sdm gula pasir

8. Es batu besar untuk mencetak kopyor
Sirup coco pandan

Cara membuat :

1. Siapkan panci kemudian masukan 4 sdm gula pasir, 1/4 sdt garam dan 1 sachet Nutrijel rasa kelapa muda kemudian tambahkan 600 ml air yang sudah disiapkan.

Baca Juga: Resep Jajanan Tradisional Onde-Onde, Makanan Nostalgia Penuh Kenangan

2. Aduk sampai rata agar tidak menggumpal.

3. Masukkan 1 sachet santan kemasan lalu tambahkan 1 sachet susu kental manis.

4. Aduk kembali sampai rata dan pastikan tidak ada yang menggumpal, setelah itu nyalakan kompor.

5. Masak Nutrijel sampai mendidih sambil terus diaduk.

6. Setelah mendidih, matikan kompor dan sisihkan terlebih dahulu.

Baca Juga: 5 Ragam Kuliner Nusantara Khas Banyuwangi yang Wajib Kamu Coba Saat Pulang Kampung

7. Siapkan baskom lalu masukkan es batu yang sudah disiapkan untuk mencetak es kopyor.

8. Gunakan sendok sayur untuk mengambil jelly yang sudah matang.

9. Tuangkan jelly diatas es batu lalu pisahkan menggunakan garpu agar tekstur jelly mirip dengan kelapa muda.

10. Lakukan hal yang sama hingga semua Jelly habis dicetak.

11. Siapkan mangkuk besar untuk menyajikan.
Masukan es batu sesuai keinginan, tuangkan jelly berbentuk kelapa muda tadi kemudian tambahkan 1 sendok biji selasih.

Baca Juga: Resep Sup Tom Yam, Makanan Sehat Cocok untuk Menu Berbuka Puasa

12. Tuangkan 3-4 sendok sayur sirup coco pandan atau sesuai selera.

13. Tambahkan sekitar 500 ml air, aduk-aduk hingga sirup tercampur dengan rata
Es kopyor Nutrijel siap dinikmati.

Itulah resep es kopyor Nutrijel yang bisa anda coba untuk sajian takjil berbuka puasa yang menyegarkan.***

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah