Resep Dadar Gulung Isi Sayuran dan Lumpia Isi Udang, Cemilan Buka Puasa dan Sahur yang Enak dan Kaya Gizi

- 6 April 2022, 18:00 WIB
Simak resep cemilan buka puasa maupun sahur yang  enak dan kaya gizi, dadar gulung isi sayuran dan lumpia isi udang
Simak resep cemilan buka puasa maupun sahur yang enak dan kaya gizi, dadar gulung isi sayuran dan lumpia isi udang /Pexels.com/RODNAE Productions

1 batang daun bawang dirajang halus
1 siung bawang putih cincang halus
100 gram wortel, potong halus
1 buah ketimun, kupas dan potong halus
1 buah tomat, potong kotak-kotak
100 gram kentang, kupas dan potong kecil-kecil
Garam dan lada secukupnya
2 sdm minyak sayur

Baca Juga: Aneka Menu Sahur dan Buka Puasa 30 Hari Selama Bulan Ramadhan

Cara membuat kulit dadar :

1. Masukkan tepung terigu ke dalam mangkok, tambahkan ragi bubuk dan aduk rata
2. Masukkan telur, garam, dan mentega cair kemudian aduk rata kembali
3. Tuangkan susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga habis
4. Biarkan mengembang, sementara itu panaskan teflon untuk membuat kulit dadar
5. Tuang sedikit minyak, ratakan. Masukkan satu sendok adonan, ratakan sampai ke semua sisi teflon, tutup sampai matang dan lepaskan dari teflon.

Cara membuat adonan isi :

1. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan daun bawang sampai layu
2. Tambahkan wortel, kentang dan ketimun masak sampai matang, lalu masukkan tomat, lada dan garam masak kembali hingga matang. Koreksi rasa, jika sudah cukup maka angkat dari kompor, sisihkan
2. Ambil satu lembar dadar, isi dengan satu sendok adonan isi lalu gulung
3. Lakukan hal yang sama sampai dadar habis.
4. Dadar gulung isi sayuran siap untuk disajikan

Baca Juga: Resep Kue Semprit Kopi Renyah dan Wangi, Persiapan Kue Kering untuk Lebaran

Lumpia Isi Udang

Bahan :

12 lembar kulit lumpia
200 gram daging ayam cincang halus
100 gram udang, kupas dan cincang halus
4 batang daun bawang, rajang halus
2 cm jahe dirajang halus
100 gram kubis, rajang halus
150 gram tauge
1 sdm kecap asin
1 sdm minyak wijen
3 sdm kaldu ayam
1 butir telur, dikocok
Minyak goreng
Garam dan lada secukupnya

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah