Simak Cara Alami dan Sehat Menambah Berat Badan

- 5 Juli 2020, 07:30 WIB
Ilustrasi berat badan.*
Ilustrasi berat badan.* /Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI – Berbicara soal masalah berat badan tak akan ada habisnya. Selama ini sebagian orang yang memiliki kelebihan berat badan merasa sangat khawatir.

Pada umumnya para wanita ingin memiliki tubuh yang ramping, namun sebaliknya ada juga yang tidak ingin terlihat kurus.

Beberapa wanita memang kurang nyaman dengan postur tubuh mereka yang kurus. Bahkan ada beberapa di antaranya yang ingin menggemukkan badan karena tubuhnya yang kurus sering jadi bahan bully.

Baca Juga: Cobalah Enam Tips Berikut ini untuk Menghilangkan Bosan saat Pandemi

Jika selama ini kamu lebih akrab dengan bacaan tentang cara untuk menurunkan berat badan, lalu bagaimana dengan mereka yang ingin cara cepat untuk menggemukkan badan?

Jangan khawatir, kali ini ringtimesbanyuwangi.com akan memberikan tips cara menambah berat badan.

Seperti dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut cara alami dan sehat untuk menambah berat badan:

Baca Juga: Dianggap Teori Konspirasi, Warga Malaysia Geram dengan Perilaku Netizen Indonesia

1. Makan sebelum tidur

Saat tidur, tubuh bekerja untuk meregenerasi sel dan jaringan yang rusak.

Untuk mendukung tubuh yang satu ini, sah-sah saja untuk makan sebelum tidur demi menjamin pasokan energi yang tersedia di dalam tubuh.

2. Rutin olahraga

Berolahraga, terutama latihan kekuatan bisa membantu Anda menggemukkan badan dengan membangun dan menguatkan otot-otot tubuh. Olahraga juga merangsang nafsu makan Anda.

Baca Juga: Uji Coba Vaksin Covid-19 pada Manusia Menuai Perdebatan Sengit

Bahkan untuk orang yang sangat kurus sekalipun, tetap penting untuk berhati-hati agar tidak berlebihan mengonsumsi gula dan lemak saat sedang menggemukkan badan.

Sesekali makan kue cokelat atau es krim tidak masalah, tapi kebanyakan camilan yang Anda makan tetap harus yang sehat dan mampu memberikan tambahan nutrisi selain hanya kalori.

3. Konsumsi banyak protein

Protein merupakan sumber makanan yang baik bagi Anda untuk menambah berat badan. Sebab, makanan yang mengandung protein, akan menambah berat badan dengan cara meningkatkan jumlah massa otot dan bukan menumpuk lemak tidak sehat.

Baca Juga: Perekam Payudara dari Kamera CCTV kini Berhasil Ditangkap Polisi

4. Tambah waktu makan

Orang yang kekurangan berat badan cenderung lebih cepat kenyang. Sehingga, untuk menyiasatinya, perbanyak frekuensi makan Anda hingga lima atau enam kali sehari, dalam porsi yang lebih kecil, dibandingkan dua atau tiga kali makan besar.

5. Minum smoothies

Saat ingin menambah berat badan, jangan hanya mengonsumsi soda, kopi, atau minuman kemasan lainnya yang kurang sehat.

Sebaliknya, konsumsilah smoothies yang terbuat dari susu dan buah.

Baca Juga: Mobil Terperosok ke Area Persawahan, Diduga Pengemudi Baru Belajar

6. Pilih makanan nutrisi tinggi

Cara menggemukkan badan tanpa obat, bukan berarti kamu harus makan masakan berlemak dan kalori tinggi.

Justru kamu harus memperbanyak konsumsi makanan sehat tinggi nutrisi, seperti buah, sayur, juga kacang-kacangan.

7. Jangan minum sebelum makan

Untuk menghindari rasa kenyang datang di awal, usahakan jangan minum air sebelum kamu makan.

Baca Juga: Hanya Orang yang Ingin Sukses Terapkan Lima Hal ini Sebelum Tidur

Karena air cenderung memberikan rasa kenyang dan tentu saja akan mengurangi nafsu makan kamu.

Lebih baik minum air pada saat makan atau 30 menit setelahnya. Ini bakal membantu penyerapan nutrisi yang lebih baik.

8. Perbanyak konsumsi karbohidrat

Banyaknya konsumsi karbohidrat ini bakal memicu lebih banyak asupan kalori yang diperlukan tubuh untuk menambah berat badan.

Baca Juga: Hanya Sekedar Baju Hamil Habiskan Uang 8,6 Miliar, Ratu Elizabeth Dilaporkan Tidak Suka

Kamu pasti sudah tahu kan kalau sumber karbohidrat terbilang banyak, mulai dari nasi, kentang, singkong, ubi jalar, gandum, sampai tepung.

Namun, seperti juga makanan lainnya, hindari konsumsi secara berlebihan, demi menjaga kesehatan di bagian lain tubuh kita.***

 

Editor: Firda Marta Rositasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x