Mengalami Masalah dalam Hidup, Lakukan Hal ini untuk Mengatasinya

- 7 Juli 2020, 21:00 WIB
Depresi
Depresi /FIX JAMBI/pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI - Seberapa kuat mental seseorang, bukan berarti tidak akan mengalami keadaan terpuruk. Terkadang masalah menjadi semakin buruk saat kita mencoba untuk menyelesaikannya.

Setiap orang pernah mengalami atau merasakan keadaan mental yang jatuh dari waktu ke waktu. Kebanyakan orang cenderung membiarkan emosi menguasai pikiran mereka, dan sebagian orang berlaku sebaliknya.

Mereka yang dapat dengan cepat memahami masalah dan segera mengambil langkah antisipatif, berada satu langkah di depan.

Baca Juga: Bill Gates Ungkap Media Sosial Ikut Andil Dalam Penyebaran Konspirasi Virus COVID-19

Seperti dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut ini enam cara untuk membantu bangkit kembali setelah mengalami keterpurukan mental.

Sadar dan Mengakui Masalah

Ilustrasi depresi: Setiap orang terkadang mempunyai masalah yang bisa membuat depresi, sebaiknya Anda harus memperhatikan 4 gejala yang menunjukan hal ini.
Ilustrasi depresi: Setiap orang terkadang mempunyai masalah yang bisa membuat depresi, sebaiknya Anda harus memperhatikan 4 gejala yang menunjukan hal ini.

Kalian keliru jika menyangkal bahwa masalah tersebut tidak nyata. Ketika kalian sudah sadar dan menerima adanya masalah, kalian akan bisa mengambil langkah lanjut untuk menyelesaikannya.

Melakukan Aktifitas Fisik

Ilustrasi olahraga saat bulan puasa.
Ilustrasi olahraga saat bulan puasa. /Unsplash

Bergerak stagnan terkadang menjadi masalah yang mengakibatkan kemerosotan mental. Kalian perlu membuat aliran diri mengalir kembali sebelum mulai menemukan solusi.

Faktanya, melakukan peregangan akan melepaskan endorfin, yang juga dapat mengurangi stres dan meningkatkan perasaan senang. Berjalan cepat atau jogging di sekitar komplek perumahan, bisa menjadi cara yang bagus untuk menyegarkan pikiran.

Baca Juga: Resmi Bercerai Enam Tahun Lalu, Farah Quinn Ungkap Alasan Masih Pakai Nama Suaminya

Mencari Rutinitas Berbeda

Ilustrasi bekerja, kerja, mandiri.
Ilustrasi bekerja, kerja, mandiri.

Rutinitas dapat berdampak baik dan buruk. Jika kalian ingin memiliki tubuh bugar tentu harus berolahraga secara rutin. Dalam dunia kerja, rutinitas kerja akan benar-benar membuat kita lelah. Terutama jika pekerjaan tersebut dilakukan dengan tidak bersemangat.

Cara terbaik untuk keluar dari hal ini adalah sedikit keluar dari rutinitas tersebut. Ini mungkin bisa berarti keluar dari pekerjaan sebelumnya dan mencoba bekerja secara lepas selama beberapa bulan.

Atau bisa saja kalian mencoba untuk mendapatkan posisi atau pekerjaan baru dari atasan. Apapun itu, akan lebih baik untuk tidak bekerja jika kalian merasa tidak bahagia dan terkucilkan.

Catat Segalanya

Ilustrasi bekerja.
Ilustrasi bekerja.

Baca Juga: Viral, Bayi Lucu di Vietnam ini Lahir Memegang Alat Kontrasepsi Ibunya

Seringkali kita merasa tersesat dalam pikiran sendiri, terutama ketika mental kita jatuh. Kita menghabiskan banyak waktu memikirkan solusi, tapi melupakan beberapa yang sebetulnya bagus.

Mencatat semua hal yang dilakukan saat melalui proses tersebut bisa bermanfaat, misalnya untuk meningkatkan kreatifitas atau menyimpan ide-ide yang terlintas untuk diwujudkan kemudian hari.

Istirahatkan Pikiran

Ilustrasi Tidur
Ilustrasi Tidur /*Pixabay

Mental yang jatuh bisa saja terjadi karena kerja yang berlebihan. Otak akan merasa lelah dan ia harus beristirahat. Saat berada dalam kondisi mental yang jatuh, jangan paksakan untuk mencari solusi sepanjang malam. Sebaiknya hentikan sejenak pikiran kamu dan beristirahatlah.

Saat terbangun, bisa saja kamu mendapat pikiran yang lebih segar dan siap mengatasi masalah yang ada. Terkadang bahkan beberapa orang menemukan jawabannya saat tidur.

Baca Juga: Dua Pesawat Tabrakan di Udara, Dikabarkan Seluruh Penumpangnya Tewas

Berkonsultasi dengan Orang Lain

ILUSTRASI layanan konsultasi psikologi.*
ILUSTRASI layanan konsultasi psikologi.*

Saat pepatah mengatakan, “Keadaan terpuruk adalah fondasi kuat yang membangun kembali hidup”, kata katanya sungguh tepat. Terkadang, sobat harus mengalami keterpurukan untuk menemukan energi agar bisa meroket kembali, sebab pengalaman tersebut akan memberikan kesadaran untuk tidak terjebak pada kondisi yang sama lagi.

Terkena hal buruk memang bisa membuat emosi dan tidak mau berhadapan dengan situasi yang sama. Bahkan, kamu pun menghindari kalau ada tantangan yang serupa. Tujuannya agar nggak terkena sesuatu yang nggak enak.

Begitu juga dengan orang, rasa percaya kamu akan menurun dan bisa berprasangka kurang bagus. Selain itu, kamu seperti punya dendam yang nggak tahu untuk siapa.

Baca Juga: Ingin Melatih Daya Imajinasi agar Terhindar dari Lupa?, Berikut Metodenya

Situasi ini memang tidak sehat, bahkan harus kamu atasi. Menghindari pun juga akan membawa situasi membuatmu semakin bimbang. Bisa diceritakan dengan orang terdekat dan terpercaya. Tapi, kamu harus menyelesaikan masalahnya.***

Editor: Sophia Tri Rahayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x