Hanya dengan Konsumsi Kelor, Pertumbuhan Sel Kanker Anda Melambat, Berikut Manfaatnya

- 27 Juli 2020, 19:10 WIB
GAMBAR ILUSTRASI Daun Kelor.*
GAMBAR ILUSTRASI Daun Kelor.* /

RINGTIMES BANYUWANGI - Tanaman kelor banyak ditemukan di Indonesia, baik di dataran rendah maupun dataran tinggi.

Salah satu bahan alami yang tengah populer adalah daun kelor atau yang dikenal dengan Moringa oleifera.

Kandungan vitamin C dan vitamin E yang dimiliki daun kelor juga bisa membantu mencerahkan kulit wajah yang kusam.

Baca Juga: Bukti-bukti Kaburnya Mantan Bos Nissan dari Jepang ke Lebanon

Beberapa manfaat kesehatan dan kecantikan berikut ini.

1. Melawan jerawat

Jerawat yang membandel dan meradang bisa disembuhkan dengan masker daun kelor.

Kandungannya yang dingin bisa mengurangi efek peradangan sehingga cepat kempes dan sembuh.

2. Mencerahkan kulit

Rajin memakai masker daun kelor ternyata juga bisa mencerahkan kulit secara alami.

Baca Juga: Ternyata Bukan Demam, Berikut Gejala Covid-19 Menurut Para Ahli

Masker daun kelor juga membantu mencerahkan dan mengikis bintik-bintik hitam serta bekas jerawat.

3. Memperlambat penuaan

Minyak kelor dan daun kelor bisa digunakan untuk masker wajah karena bisa mencegah kerutan di wajah serta melawan kerusakan kulit karena radikal bebas.

Daun kelor bisa mengencangkan kulit dan membuat wajah awet muda.

Banyak penelitian yang membuktikan bahwa manfaat daun kelor untuk kesehatan ternyata bukan sekadar mitos.

Baca Juga: Update Harga Emas 27 Juli 2020, Logam Mulia Antam Retro dan Batik di Pegadaian

1. Membantu mengatasi kanker

Manfaat daun kelor lain yang tak kalah hebat adalah kemampuannya dalam memperlambat pertumbuhan sel kanker.

Hal inimembuat daun kelor juga berguna dalam membantu kemoterapi lebih efektif.

2. Baik untuk anak yang malnutrisi

Salah satu manfaat daun kelor yang belum banyak diketahui adalah kemampuannya membantu meningkatkan berat badan pada anak-anak dengan malnutrisi.

Khasiat ini bisa didapat dengan mengonsumsi bubuk daun kelor selama dua bulan secara teratur.

Baca Juga: Lukman Sardi, Peraih Aktor Film Terbaik di IMAA 2020

3. Kaya akan antioksidan

Antioksidan dapat membantu tubuh mencegah penyakit kronis berbahaya. Sebab, kandungan ini dapat melindungi tubuh dari radikal bebas.

Kadar radikal bebas yang terlalu tinggi, dapat meningkatkan risiko terhadap berbagai penyakit seperti diabetes melitus tipe 2, hingga penyakit jantung.

4. Mencegah anemia

Kandungan zat besi yang cukup tinggi di dalam daun kelor membuatnya dipercaya dapat membantu mencegah anemia.

Meski begitu, penelitian lebih jauh masih perlu dilakukan untuk memastikan khasiat daun kelor ini.

Itulah beberapa manfaat untuk kesehatan dan kecantikan, semoga bermanfaat.***

Editor: Firda Marta Rositasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah