Tahukah Anda? Penyebab Nyeri Lutut dan Cara Mengatasinya

- 2 September 2020, 06:45 WIB
ILUSTRASI nyeri lutut.*
ILUSTRASI nyeri lutut.* /Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI – Nyeri lutut ini tidak memandang umur dan bisa terjadi akibat cedera serta penuaan.

Tak hanya itu, nyeri lutut juga bisa diakibatkan oleh adanya infeksi, robeknya komponen sendi lutut, maupun berlebihnya kadar dalam darah seperti asam urat.

Kondisi ini sangat mengganggu aktivitas siapa pun yang mengalaminya. Bahkan, Anda bisa merasakan lutut sakit saat ditekuk maupun diluruskan.

Baca Juga: Tak Biasa, Pesawat yang Mendarat di Bandara Changi ini 'Bermasker'

Penyebab Nyeri Lutut

Jika lutut sakit saat ditekuk, tentu hal ini akan mengganggu kenyamanan penderitanya. Dikutip dari laman Klik Dokter, ada berbagai kemungkinan penyebab dari kondisi ini, seperti:

1. Bursitis

Bursitis terjadi ketika kondisi suatu kantong yang disebut bursa, mengandung sedikit cairan yang berada di bawah kulit Anda, tepatnya di atas sendi.

Bursa mencegah adanya gesekan antar tulang ketika sendi sedang bergerak.

Baca Juga: Jelang Debut MC20 9 September Mendatang, Maserati Goda Konsumen

Jika terjadi penggunaan berlebih pada sendi, jatuh, maupun gerakan menekuk yang berulang, bisa terjadi iritasi pada bursa lutut. Kondisi ini sering disebut preacher’s knee.

Halaman:

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: dokter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x