Laris, Berikut Tips Mudah Menanam dan Merawat Bunga Kaktus

- 18 September 2020, 19:20 WIB
Bunga Kaktus dan Sekulen/Sumber: Kaktus.Id
Bunga Kaktus dan Sekulen/Sumber: Kaktus.Id /

RINGTIMES BANYUWANGI – Kaktus merupakan jenis tanaman yang banyak dicari dan digandrungi oleh pecinta tanaman hias. Pasalnya, bunga kaktus memiliki keunikan dan kecantikan yang berbeda dengan duri-duri yang menempel pada seluruh tubuhnya.

Habitat asal bunga kaktus adalah  di Amerika dan Brazil. Bunga kaktus merupakan jenis tumbuhan sukulen ynag lebih cocok tumbuh di daerah subtropis beriklim sedang hingga tropis.

Akan tetapi, bunga kaktus lebih menyukai daerah yang mempunyai curah hujan minimal di bawah 60mm perbulan. Pada kondisi tersebut, udara yang dihasilkan akan sangat panas dan matahari bersinar sepanjang hari hingga mencapai 80persen. Lingkungan yang ideal untuk pertumbuhan kaktus terletak pada suhu 16-34derajat Celcius dengan kelembapan udara 30-90persen.
Bunga kaktus saat ini banyak dijual di pasaran karena memiliki peminat yang cukup banyak dengan harga yang cukup tinggi. Berikut merupakan tips yang dapat anda lakukan untuk merawat bunga berduri ini agar tetap cantik dan tumbuh dengan sehat.

Baca Juga: Tips Merawat Tanaman Hias Agar Tampil Cantik dan Mempesona

1. Media tanam

Perhatikan media tanam dan pastikan untuk selalu memilih pot dengan lubang di bagian bawahnya. Hal ini dibutuhkan untuk memastikan air siraman dapat keluar dan tidak menggenang di dalam pot. Kaktus dan tanaman sukulen lain tidak menyukai media tanam yang lembab karena dapat membuat akar dan batang membusuk.

Akan lebih baik jika menggunakan pot yang terbuat dari tanah liat, karena pot yang terbut dari tanah liat dapat menyerap air dengan baik. Hal ini memungkinkan kaktus untuk tidak membusuk.

2. Jenis tanah

Untuk tanah yang dapat dijadikan media tanam kaktus adalah jenis tanah dengan campuran sekam bakar dan kompos. Jika perlu, anda dapat meletakkan pasir malang atau bebatuan ringan di lapisan paling bawah untuk mengurangi tingkat kelembapan dalam tanah.

Menurut beberpa ahli pertanian, pasir malang cocok dan bagus untuk dijadikan media tanam kaktus.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x