Pesona Paku Sarang Burung, Tanaman Hias Primadona Berdaun Panjang

- 14 Oktober 2020, 11:45 WIB
Pesona tanaman hias paku sarang burung yang berdaun panjang
Pesona tanaman hias paku sarang burung yang berdaun panjang /

RINGTIMES BANYUWANGI – Paku sarang burung menjadi salah satu jenis tanaman hias yang banyak disukai dan diburu pecinta tanaman hias. Tanaman ini termasuk jenis tanaman paku-pakuan yang sangat populer dan memiliki pesona yang sangat menawan.

Tanaman paku sarang burung tersebar dari Afrika Timur, India tropis, Indocina, Malesia, hingga pulau-pulau di Samudera Pasifik.

Tanaman ini memiliki banyak sebutan baik di wilayah Indonesia maupun Internasional, seperti Bird Nest Fern di internasional, Kadaka di Sunda, Kedakah atau Simbar Merah di Jawa, Lokot di Kalimantan, Tato Hukung di Maluku, dan Bunga Minta Doa Makassar/Bugis.

Baca Juga: Ini Dia Top Go-To Merchant Baru ShopeePay yang Bermanfaat untuk Kamu!

Tanaman ini kebanyakan bersifat epifit, tetapi dapat tumbuh di mana saja asalkan terdapat bahan organik yang menyediakan unsur hara.

Paku sarang  burung ini mudah dikenal karena memiliki tajuk yang besar, entalnya dapat mencapai panjang 150 cm dan lebar 20 cm, dan menyerupai daun pisang.

Ental-ental yang mengering akan membentuk semacam “sarang” yang menumpang pada cabang-cabang pohon. “Sarang” ini bersifat menyimpan air dan dapat ditumbuhi tumbuhan epifit lainnya.

Baca Juga: Terancam 7 Tahun Penjara, Dua Mahasiswa Aksi Demo Omnibus Law Sah Sebagai Tersangka

Bentuk daunnya menyirip dengan warna helai daun hijau cerah, tetapi jika terkena cahaya matahari langsung, berangsur-angsur daunnya akan menguning.

Daun tunggal tersusun pada batang sangat pendek melingkar membentuk keranjang. Daun yang kecil berukuran panjang 7 -150 cm, lebar 3 – 30 cm.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Klik Hijau


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x