Sup Ayam, Makanan Lezat untuk Menurunkan Demam Anak

- 9 November 2020, 13:00 WIB
Sup Ayam, Makanan Lezat untuk Menurunkan Demam Anak
Sup Ayam, Makanan Lezat untuk Menurunkan Demam Anak /PIXABAY/Cegoh

RINGTIMES BANYUWANGI – Demam merupakan kondisi yang disebabkan peningkatan suhu tubuh melebihi batas suhu normal.

Meski tidak membahayakan, kondisi ini membuat sebagian orang atau anak merasa tidak nyaman.

Anak yang selalu brgerak aktif, seketika menjadi lesu dan kadang tidak nafsu makan.

Sebagai orang tua, anda memiliki peran besar dalam kondisi seperti ini. Berilah anak kasih sayang dan dorong dia untuk tetap makan, agar demam tidak semakin parah.

 Baca Juga: 4 Cara Mengukur Suhu Tubuh Anak Saat Demam

Sup ayam adalah pilihan terbaik untuk menurunkan demam anak.

Selain enak dimakan saat hangat, sup ayam kaya akan berbagai nutrisi yang baik untuk dikonsumi saat demam.

Saat sakit, dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang mudah dicerna dan kaya akan gizi. Itulah mengapa sup ayam menjadi makanan terbaik saat demam.

Masaklah sup ayam dengan berbagai sayuran, seperti wortel, bawang bombay, bawang putih, daun bawang, atau sayur lainnya.

 Baca Juga: Panduan Tepat untuk Mengatasi Demam di Segala Usia

Melansir dari berbagai sumber, ayam memiliki sumber protein yang baik, dan sayuran seperti wortel merupakan sumber betakarotin, yang akan berubah menjadi vitamin A.

Vitamin tersebut dapat meningkatkan peran sel darah putih dalam melawan virus atau bakteri penyebab demam.

Jika anak demam disertai dengan peradangan pada tenggorokan, bawang bombay dapat membantu meredakan radang, dengan kandungan yang dimilikinya, yaitu zat quercetin.

Sedangkan sifat antibiotik pada bawang putih, dapat menyembuhkan infeksi.

Saat demam, kadang anak akan menggigil. Karena tidak dianjurkan memakai pakaian tebal, anda bisa menjadikan sup ayam ini sebagai penghangat tubuh dari dalam.

 Baca Juga: 10 Cara Mudah Mengobati Demam di Masa Kehamilan

Demam pun perlahan akan mulai turun.

Manfaat lain dari sup ayam adalah untuk mencegah anak dehidrasi. Saat demam, terkadang membuat apa yang kita minum terasa pahit, terutama air putih.

Sup ayam dapat menjadi solusi yang tepat, karena mengandung cairan dari kuah sup itu sendiri. Dengan rasa yang yang gurih dan lezat, akan membuat anak dengan mudah memakannya.

Berikut resep sup ayam yang dapat anda coba untuk menurunkan demam anak. Anda juga bisa mengkreasikannya sesuai selera.

Baca Juga: Penyebab Demam yang Dialami Orang Dewasa, Beserta Gejalanya

Untuk bahan yang diperlukan,

½ ekor ayam, potong menjadi 4 bagian

1 wortel, potong

2 buah kentang, kupas dan potong

100 g buncis, buang ujungnya

2 lembar seledri, potong kecil-kecil

1 lembar daun bawang, potong

Garam secukupnya

1,5 liter air

1 sendok makan margarin

 Baca Juga: 5 Makanan Terbaik Untuk Anak yang Mengalami Demam

Cara membuatnya,

1. Rebus ayam hingga empuk, di atas api sedang, kemudian panaskan wajan dan lelehkan margarin.

2. Tumis bawang putih hingga kekuningan lalu masukkan air rebusan kaldu.

3. Masukkan wortel dan kentang, lalu buncis. Tambahkan garam secukupnya dan masak di atas api kecil hingga matang.

4. Tambahkan daun bawang, seledri, lalu matikan.

5. Sajikan selagi hangat.

Itulah manfaat dari sup ayam, dan anda pun bisa mencoba resepnya di rumah.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah