Alami Sesak Napas Saat Asam Lambung Naik dan Kambuh? Begini Cara Mengatasinya

- 18 November 2020, 09:45 WIB
Cara mengatasi sesak napas akibat asam lambung naik dan kambuh
Cara mengatasi sesak napas akibat asam lambung naik dan kambuh /PEXELS/

Baca Juga: Agar Asam Lambung Tak Naik, Konsumsi 9 Makanan Penurun Asam Lambung Berikut

1. Merubah Gaya Hidup

Cara utama yang bisa dilakukan oleh penderita asam lambung agar tidak mengalami sesak napas ketika asam lambung naik dan kambuh yaitu dengan merubah gaya hidup.

Perubahan gaya hidup tersebut yaitu menjaga berat badan tetap ideal; stop merokok; mengangkat kepala saat tidur; dan tidak menggunakan pakaian ketat, ikat pinggang, atau aksesori yang menekan bagian perut.

2. Menjaga Pola Makan

Penderita asam lambung dianjurkan untuk menjaga pola makan. Hal ini bertujuan untuk menurunkan risiko terserang gejala asam lambung naik seperti sesak napas.

Baca Juga: Asam Lambung Kambuh? Segera Lakukan 3 Hal Ini Bikin Asam Lambung Tak Naik Lagi

Pola makan yang bisa dilakukan untuk mengatasi asam lambung yaitu mengonsumsi makanan bergizi, tidak berbaring atau tidur dalam waktu kurang dari tiga jam setelah makan, mengidentifikasi dan menghindari makanan pemicu asam lambung kambuh, mengurangi atau menghindari alkohol, dan makan dengan porsi kecil.

3. Mengonsumsi Obat Asam Lambung

Selain merubah gaya hidup dan menjaga pola makan, penderita asam lambung juga bisa mengonsumsi obat asam lambung.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Medical News Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x