Ternyata Prilly Tak Kenal Pelapor Andre dan Rina

21 Mei 2020, 13:00 WIB
PRILLY Latuconsina beri donasi makanan untuk masyarakat yang membutuhkan.*/dok.Instagram @prillylatuconsina96 /

RINGTIMES BANYUWANGI  - Artis cantik Prilly Latuconsina mengungkapkan dirinya tak mau membawa kasus yang membawa nama marganya masuk ke dalam jalur hukum.

Baru-baru ini, Andre Taulany dan Rina Nose dilaporkan ke polisi usai beberapa potongan video komedi di program acara sahur Ramadhan dinilai melecehkan marga Latuconsina.

Merasa tak terima dengan candaan Andre Taulany dan Rina Nose, Ruswan Latuconsina muncul sebagai perwakilan marga untuk melaporkan aksi kedua komedian tersebut.

Baca Juga: UPDATE: RSD Wisma Atlet Tambah Catatan Pasien Sembuh COVID-19 Menjadi 1.707

Sumber Berjudul: Tak Kenal Pelapor Andre Taulany dan Rina Nose, Prilly Latuconsina Tak Mau Bawa Kasus ke Jalur Hukum

Sadar akan kesalahan mereka, Andre dan Rina pun telah mengajukan permohonan maaf secara terbuka terkait dengan guyonan yang dinilai telah menghina marga Latuconsina.

Di sisi lain, Prilly Latuconsina yang namanya dikaitkan dalam kasus tersebut mengatakan bahwa dia dan keluarga besaranya telah memaafkan Andre dan Rina atas ketidaktahuan mereka.

Dalam sebuah video berdurai lebih dari satu menit, Prilly mengugkapkan bahwa keluarga besarnya yang berasal dari kampung Pelauw telah menerima permintaan maaf Andre taulany dan Rina Nose.

Baca Juga: 81 Persen Masyarakat Indonesia Ingin PSBB Diakhiri?Simak Faktanya

"Keluarga saya yang bermarga Latuconsina yang berasal dari kampung Pelauw kami sudah legowo dan menerima permintaan maaf dari pak Andre Taulany dan Ka Rina Nose," ujar Prilly, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari video yang diunggah di YouTube Starpro Indonesia pada Rabu, 20 Mei 2020.

Lebih lanjut Prilly juga mengatakan keluarganya tahu bahwa Andre dan Rina tidak mengetahui dan tidak memiliki niat sedikit pun untuk menghina atau menyinggung marga Latuconsina atau Latu.

"Mereka pun tidak tahu kalau latuconsina itu adalah marga yang sangat sakral untuk kami, jadi kejadian ini adalah pure ketidaksengajaan, pure ketidaktahuan mereka atas marga bernama Latuconsina," tuturnya.

Baca Juga: Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Putus?, Berikut Faktanya

Mantan kekasih Aliando Syarief itu juga mengungkapkan bahwa dia mengenal baik Andre maupun Rina sehingga mengetahui bahwa mereka tidak memiliki niat apapun.

Sehingga Prilly dan keluarga besarnya telah memaafkan candaan dari Andre Taulany dan Rina Nose.

"Mereka memang benar-benar tidak sengaja dan tidak tahu, jadi kami semua dan saya tidak masalah dan sudah memaafkan atas kejadian ini," ujar Prilly.

Mengaku tidak mengenal pelapor Prilly mengatakan berdasarkan informasi yang didapatnya, orang yang telah melapor berasal dari kampung yang berbeda dengannya.

Baca Juga: Suara Dentuman Misterius Terdengar di Seputaran Bandung, Hingga 9 Kali

"Bagi yang melapor, saya tidak kenal sama pelapornya dan menurut informasi, orang yang melapor itu, orang yang berasal dari kampung berbeda jadi bukan berasal dari kampung Pelauw dimana saya dan keluarga saya berasal," kata Prilly menjelaskan.

Prilly juga mengatakan bahwa dia pribadi dan keluarganya telah memaafkan dan tidak ingin membawa kasus ini ke jalur hukum.

"Saya tidak tahu-menahu soal pelapor itu dan kalau saya sendiri sih sudah memaafkan dan tidak mau kasus ini maju ke jalur hukum," tutur artis cantik kelahiran 1996 ini.

Baca Juga: Atta dan Aurel Putus Usai Dapat Parsel dari Ricis?Cek Faktanya

Lebih lanjut Prilly juga meminta agar pihak yang melapor juga bisa turut ikut memaafkan atas ketidaksengajaan yang dibuat oleh Andre dan Rina di tengan bulan suci Ramadan ini.

"Karena ini adalah bentuk ketidaksengajaan, kekhilafan dan ini adalah bulan suci Ramadan dimana kita seharusnya bisa saling memaafkan," lanjut Prilly

Prlly juga meminta untuk tidak membesar-besarkan masalah ini, karena pihak yang bersangkutan pun sudah meminta maaf.

Baca Juga: 9 Kali! Kini Suara Dentuman Misterius Terdengar Hingga Bandung?

"Saya mohon sekali untuk tidak usah membesar-besarkan masalah ini, karena yang berangkutan sudah meminta maaf, dan ada baiknya di bulan suci Ramadan ini kita bisa saling memaafkan," tuturnya.(Penulis:  Sophia Tri Rahayu) 

 

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Pikiran-Rakyat.com

Tags

Terkini

Terpopuler