5 Tanaman Hias Begonia yang Laku Keras di Pasaran Lengkap dengan Harga

- 10 Oktober 2021, 11:39 WIB
Simak jenis-jenis tanaman begonia yang paling laris dan laku di pasaran beserta harganya terbaru.
Simak jenis-jenis tanaman begonia yang paling laris dan laku di pasaran beserta harganya terbaru. /tangkapan layar Youtube/Made in Jumah/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak berbagai jenis tanaman hias begonia yang laku keras di pasaran beserta harganya.

Tanaman hias begonia banyak diicar dan diburu orang karena kecantikan warna maupun bentuknya.

Selain itu, ada mitos yang mengatakan bahwa menanam begonia di rumah bisa mendatangkan banyak keberuntungan.

Berikut tanaman hias begonia yang laku keras di pasaran, sebagaimana dilansir dari kanal Youtube Made in Jumah pada 10 Oktober 2021.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias Mahal yang Banyak Diminati Lengkap dengan Harga

1. Begonia Polkadot

Begonia polkadot saat ini sedang banyak digemari dan diburu di pasaran. Tanaman ini memiliki corak yang indah dengan dominasi warna permukaan daun yang hijau.

Corak daunnya berbentuk polkadot atau bulat-bulat kecil berwarna putih yang tersebar di permukaan daun.

Harga di pasaran mulai dari Rp150 ribu hingga Rp400 ribu.

2. Begonia Escargot atau Keong

Tanaman hias begonia jenis ini memiliki bentuk yang menyerupai cangkang keong, sehingga menjadikannya unik dan cantik.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias yang Cocok untuk Mempercantik Teras Rumah

Warna daunnya merupakan perpaduan antara hijau tua dengan tosca. Harga di pasaran mulai dari Rp50 ribu hingga Rp300 ribu.

3. Begonia Rasberry Torte

Jenis begonia ini memiliki bentuk dan warna daun yang sangat indah. Tanaman ini memiliki bentuk unik dengan pinggiran bergerigi.

Daunnya memiliki warna seperti raspberry, yaitu perpaduan antara merah dengan kuning kehijauan.

Harga di pasaran mulai dari Rp80 ribu hingga Rp300 ribu.

Baca Juga: 5 Tanaman Hias yang Sedang Naik Daun dan Laris di Pasaran

4. Begonia Soli Mutata

Begonia jenis ini memiliki bentuk menyerupai hati, namun ujung daunnya tidak runcing.

Daunnya sendiri memiliki perpaduan warna antara hijau tua dengan hijau terang yang menawan. Harga di pasaran mulai dari Rp50 ribu hingga Rp200 ribu.

5. Begonia Semperflores

Tanaman hias ini memiliki daya tarik dari bunganya. Begonia jenis ini memiliki daun kecil berwarna hijau tua dengan bunga yang berwarna-warni.

Baca Juga: 6 Tanaman Hias Pembawa Rezeki dan Hoki bagi Pemiliknya, Tanam Bougenville

Harga di pasaran mulai dari Rp40 ribu hingga Rp150 ribu.

Itulah beberapa tanaman hias begonia yang laku keras di pasaran beserta harganya.***

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x