Penulis Kita Pergi Hari Ini, Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie dan Cerita Tentang Nama Uniknya

- 19 Desember 2021, 09:18 WIB
Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie penulis novel Kita Pergi Hari Ini dan latar belakang namanya. Nama tersebut terinspirasi dari film tahun 1970.
Ziggy Zezsyazeoviennazabrizkie penulis novel Kita Pergi Hari Ini dan latar belakang namanya. Nama tersebut terinspirasi dari film tahun 1970. /Instagram/@Ubud Writers Festival/

Tekadnya untuk tidak mempelajari sastra dalam lingkup akademik dilatarbelakangi karena Ziggy tidak ingin merasa terkekang dengan ilmu kepenulisan yang terstruktur.

Ia lebih nyaman menulis dengan gayanya sendiri dan lantas hal tersebut menjadi salah satu ciri khasnya.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 6 SD MI Halaman 50 51 Buku Tematik Subtema 2 Pembelajaran 1

Ziggy menyelesaikan gelar Sarjana Hukum di Universitas Padjajaran pada tahun 2017.

Ziggy memulai karier di bidang kepenulisan mulai dari tahun 2010 dengan karyanya yang berjudul Indigo Girl.

Hingga saat ini ia telah menulis sekitar 34 buku dalam berbagai genre, mulai dari buku anak hingga novel fantasi.

Baca Juga: Soal dan Kunci Jawaban Buku Tema 2 SD MI Kelas 2 Halaman 32-35 Komplit

Sebenarnya Ziggy ingin menjadi penulis buku anak, namun rendahnya peminat terhadap buku anak membuatnya berpindah haluan menjadi penulis novel.

Meskipun begitu, ia sempat menulis buku anak islami yang berjudul Kisah Putri Awalia dan Putri Qawiya dan Kekuatan Super.

Ziggy berpendapat bahwa mungkin gaya kepenulisannya saat ini dipengaruhi oleh keinganannya untuk menulis buku anak.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah