Permintaan Konten Hiburan Keluarga Saat Ini sedang Menanjak, Inilah Penyebabnya

- 21 Maret 2020, 16:00 WIB
LAYANAN streaming lebih diminati ketimbang layanan tv kabel.*
LAYANAN streaming lebih diminati ketimbang layanan tv kabel.* /Pixabay/

RINGTIMES – Dampak dari kebijakan work from home oleh pemerintah Indonesia menjadikan permintaan masyarakat akan konten hiburan keluarga saat ini terus menanjak.

Baik melalui layanan TV cable maupun internet streaming saat ini terus meningkat tiap harinya.

Ditambah dengan mewabahnya corona di Indonesia, yang mengakibatkan ditutupnya sejumlah tempat wisata oleh beberapa pemerintah daerah akhir-akhir ini.

Kondisi tersebut diungkapkan Deputy Chief Marketing Officer (CMO) PT Link Net Tbk., Santiwati Basuki, melalui siaran persnya pada, Jumat, 20 Maret 2020.

Menurut Santi, kondisi tersebut terjadi sejak awal pekan ini. "Kebutuhan masyarakat akan data, internet streaming, dan konten hiburan terus menanjak," katanya.

Baca Juga: Dampak Corona Covid-19, Perpustakaan Banyuwangi pun Tutup

Hal itu, menurut dia, juga tidak terlepas dari adanya imbauan dari pemerintah untuk melakukan berbagai aktivitas di rumah, baik bekerja maupun belajar.

Selain membutuhkan data dan internet streaming untuk menunjang pekerjaan serta kegiatan belajar, masyarakat juga membutuhkan alternatif hiburan untuk mengisi waktu luang dan meredam stress di tengah isu COVID-19 yang saat ini kian merebak.

Kondisi tersebut, direspon penyedia TV Cable dan Fixed Broadband Cable Internet tersebut dengan memberikan tambahan open TV channels.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x