Via Vallen Bagikan 500 Sembako untuk Warga Sidoarjo, Syaratnya Mudah

- 25 Maret 2020, 12:53 WIB
Via Vallen siapkan sembako bagi masyarakat yang terkena dampak virus corona.*
Via Vallen siapkan sembako bagi masyarakat yang terkena dampak virus corona.* //dok.Instagram @viavallen/

RINGTIMES - Via Vallen menunjukkan bentuk kepedulian terhadap masyarakat terdampak wabah virus corona di Indonesia.

Ia menggalang sembako untuk membantu orang-orang yang terinfeksi virus corona di daerah Surabaya dan Sidoarjo.

Tidak hanya yang terinfeksi, Via Vallen juga membagikan sembako bagi masyarakat Sidoarjo yang ikut terdampak dengan adanya virus corona.

Seperti orang-orang yang tidak bisa bekerja sejak pemerintah memberlakukan sistem Work From Home (WFH). 

Dalam postingan Instagram TVnya ia menyebutkan akan memberi bantuan berupa sembako untuk 500 orang.

Baca Juga: IPB Terapkan Partially Closed Down, Karena Mahasiswinya Positif COVID-19

"Buat temen-temen di Sidoarjo yang gara-gara corona akhirnya buat makan aja susah. Aku ada sedikit bantuan berupa sembako untuk 500 KK yang benar-benar membutuhkan," ujar Via dalam Instagram TV @viavallen pada 24 Maret 2020.

Untuk memberikan sembako pada masyarakat yang membutuhkan, Via akan melakukan door to door dan langsung datang ke rumah masyarakat tanpa mengundang keramaian. 

Sebab itu, bagi masyarakat yang membutuhkan sembako harus mengirimkan alamat ke Instagram yang sudah disediakan sebagai syarat mendapat sembako.

"Buat kalian yang memang sangat membutuhkan bantuan sembako ini, kalian langsung dm aja di ig @shelly_sachiko. Tim aku nanti akan door to door," ujar Via.

Via juga menegaskan bantuan yang disalurkan hanya untuk orang-orang yang membutuhkan.

Baca Juga: Update Wuhan: “lockdown” Akan Dicabut Mulai 8 April

Pihak Via nantinya akan mendatangi masyarakat satu per satu untuk memberikan sembako tersebut, sementara nanti ada rumah yang masih layak, sembako tersebut akan dipindah tangankan bagi masyakarat yang lebih membutuhkan.

Penyanyi asal Surabaya tersebut juga menegaskan tentang penggunaan masker yang hanya dipakai untuk orang sakit dan tenaga medis saja.

"Kita enggak butuh masker, enggak butuh sarung tangan, yang butuh semua itu hanya orang sakit dan tenaga media," ujar Via.

"Jaga kesehatan, rajin cuci tangan, jangan keseringan sentuh muka, jangan ke mana-mana, di rumah saja," ujar Via.***

Baca Juga: Ibu Ini Mengira Bayinya Tumbuh Gigi, Ternyata Anaknya Positif Virus Corona

 

Sumber: pikiran-rakyat.com dengan judul Siapkan Sembako untuk 500 Keluarga Terdampak Virus Corona di Sidoarjo, Via Vallen Ungkap Syaratnya

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah