5 Hero Mobile Legends Paling Jarang Digunakan pada Season 20

26 Agustus 2021, 08:00 WIB
Mobile Legends merupakan salah sau game moba yang digemari, menurut meta ada hero yang jarang dipilih karena kuran cocok dengan meta /instagram.com/@mobilelegendsgame

RINGTIMES BANYUWANGI – Hero dalam suatu game strategi dan moba memiliki peranan sangat penting untuk memenangkan suatu permainan. 

Hal itu tentu tidak jauh berbeda dengan Mobile Legends atau yang biasa disebut ML.

Dalam game ini diperlukan pertimbangan yang baik saat memilih hero.

Tujuan dari memilih hero ini adalah membuat counter atau penangkal dari hero lawan untuk memudahkan kita dalam memenangkan pertarungan.

Dan dalam sebuah pemilihan hero, kita juga perlu melihat meta dari season saat ini atau update yang terbaru.

Karena jika kita tidak melihat meta maka akan lebih sulit bagi kita untuk memilih hero.

Baca Juga: 5 Manfaat Bermain Game, Salah Satunya dapat Memicu IQ Tinggi

Dan karena meta ini pula, banyak hero terlupakan.

Bahwa yang sebenarnya mungkin masih kuat tetapi tidak cocok digunakan untuk saat ini.

Berikut ini adalah daftar 5 hero yang jarang sekali dipilih pemain pada season 20 ini dilansir dari website mobile legends Indonesia pada 24 Agustus 2021.

1. Faramis

Faramis merupakan hero mage yang memiliki durability dan kelincahan yang sangat tinggi.

Selain itu juga menjadi sebuah ulti yang cukup membuat kesulitan sebenarnya jika digunakan dengan baik.

Karena ulti dari faramis ini adalah menghidupkan kembali semua orang yang berada dalam areanya untuk sekitar 10 detik.

Baca Juga: 5 Game yang Disebut Menghina Islam, Pintu Istana Setan Mirip Ka'bah

2. Carmila

Carmila adalah seorang support yang memiliki durability cukup tinggi.

Selain itu skill dua miliknya dapat memberikan efek pemulihan kepada HP carmila sebanyak 75+35 persen dari total magic power.

3. Vexana

Hero dengan role mage yang sangat jarang kita temui saat bermain ranked ini sebenarnya memiliki kemampuan unik yaitu mengendalikan mayat lawan dan membuat mayat tersebut melawan musuhnya.

4. Digge

Hero support yang sangat lucu ni sekarang sudah jarang dipakai, padahal pada musim sebelumnya diggie merupakan salah satu hero yang sangat sering di banned karena pasifnya yang menyusahkan.

Kemampuan digge yang setelah mati masih dapat mengikuti lawan dan membuat lawan tidak bisa melakukan recall sungguh menyusahkan bagi lawan.

Baca Juga: 6 Latihan Terbaik untuk Memperkuat Otak, Segera Mainkan Game Sudoku

5. Grock

Grock merupakan hero tank dengan damage yang cukup sakit saat dia menggunakan skill ke dua miliknya.

Selain sakit, grock juga cukup keras hingga saat dia mengaktifkan skill dua maka dia akan immune terhadap skill CC.

Srock juga terkenal karena kemampuannya dalam membuat tembok yang mengakibatkan lawan tidak dapat mengejar core atau timkita.

Itu tadi adalah 5 hero mobile legend yang sangat jarang untuk dipilih pada season 20 saat ini.***

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler