Panas Pada Pendukung Anies Baswedan, Ferdinand Hutahaean: Tolol

2 Maret 2021, 22:00 WIB
Mantan Politikus Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean. /Instagram.com/@Ferdinand_Hutahaean

RINGTIMES BANYUWANGI – Ferdinand Hutahaean dengan sejumlah pernyataannya memang selalu menjadi sorotan. Termasuk pernyataannya yang selalu bersebrangan dengan pernyataan Anies Baswedan serta pendukungnya.

Belakangan ini Ferdinand Hutahaean sedang panas dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta pendukung yang disebutnya buzzer.

Ferdinand Hutahaean menyindir strategi Anies Baswedan melawan Covid-19 yang dibanggakan banyak orang namun menyumbang angka positif Covid-19 paling besar di Indonesia.

Hal itu disampaikan Ferdinand Hutahaean dari akun Twitter pribadinya pada 2 Maret 2021.

Baca Juga: Anies Baswedan Sebut Lab Swab Tes Siap Minggu Depan, Ferdinand Hutahaean: Dimana Lab Ini Berdiri?

Ferdinand Hutahaean menyebut dirinya heran dengan orang yang membicarakan dan membanggakan Anies Baswedan dalam strateginya melawan Covid-19.

“Heran sy melihat orang2 yg bicara setahun lalu ttg Anies dan strateginya melawan covid harus dibanggakan,” kata Ferdinand Hutahaean.

Kemudian Ferdinand Hutahaean juga mengatakan jika Anies Baswedan tak mampu dalam mengurusi kasus Covid-19 di DKI Jakarta sehingga membuat kasus psoitif harian Covid-19 menjadi banyak.

“Skrg ditengah ketidak mampuan Anies urus Jakarta yg menyumpang positif Covid harian terbanyak,” lanjut Ferdinand Hutahaean.

Lalu, Ferdinand Hutahaean juga menyindir pendukung Anies Baswedan yang disebutnya buzzer balaikota.

Baca Juga: Sindir Penolakan Industri Miras Legal, Ferdinand Hutahaean: Neraka Banyak Orang Mabuk Agama

Ia menyebut jika Anies Baswedan kerap dibenturkan dengan pemerintah pusat.

“Woi buzzer balaikota, tak perlu kau benturkan Anies dgn pemerintah pusat. Tolol,” kata Ferdinand Hutahaean.

Cuitan itu langsung mendapat respon netizen di kolom balasan tweet Ferdinand Hutahaean yang disukai hingga 521 orang itu.

Dalam balasan itu, banyak yang menuduhkan Ferdinand Hutahaean mencari kursi agar naik pamor.

“Yang tolol itu mereka2 yg percaya dan puji-puji kutu loncat/penjilat/pelacur politik macam kau ini,” kata akun @ItsMe_RBH.

“Tong Kosong Lebih Nyaring Berbunyi Lae, mahklumin saja sembari kulit pelan pelan,” kata akun @msimsims.

Kemudian ada pula netizen yang menyebut pemimpin membodohi banyak orang untuk diberikan pekerjaan.

Baca Juga: Minta Habib Rizieq Bebas, Haikal Hassan Tuai Cibiran Ferdinand Hutahaean

“Pemimpin tolol tidak akan mampu membayar orang2 pintar ... Pengangguran2 dikumpulin bukan utk diberikan pekerjaan tapi untuk lebih diperbodoh doi lg krn mereka jarang ada yg pintar,” kata akun @djokotri28.

Netizen lainnya juga menyindir soal presiden Jokowi yang dinilai tak berbuat apa-apa menuntaskan pandemi.

“Jokowi bisa apa pandemi kopit begini? Mentri nya yg ngembat dana bansos? Atau ksp nya yg mau kudeta mantan partai lu?” kata akun @risaxmot.

Baca Juga: Soal Saham Miras, Ferdinand Hutahaean Sebut Jakarta Banyak Alkohol yang Jadi Tempat Mesum

Sebelumnya Anies Baswedan kerap mendapat komentar miring dari Ferdinand Hutahaean menyoal banjir yang melanda Jakarta beberapa waktu lalu hingga pengentasan kasus Covid-19 yang dinilainya sangat buruk dilakukan Gubernur DKI Jakarta tersebut.***

Editor: Indah Permata Hati

Tags

Terkini

Terpopuler