Salah Lirik ! Pemuda Nyanyikan Lagu Garuda Pancasila Jadi Lagu 'Balonku'

7 Oktober 2020, 19:22 WIB
Pemuda salah lirik menyanyikan Lagu Garuda Pancasila.*/instagram/ @ardhi.adnyana.jagatnatha /

RINGTIMES BANYUWANGI- Garuda Pancasila merupakan salah satu lagu wajib nasional Indonesia yang biasanya sudah dihapalkan sejak duduk di Sekolah Dasar (SD).

Bahkan saat zaman pemerintahannya, Soeharto menegaskan kewajiban untuk menghapalkan lagu wajib nasional dalam kedisiplinan bernegara saat masa pemerintahannya dahulu.

Sayangnya, ada kejadian yang belakangan memancing tawa netizen akibat salah lirik menyanyikan lagu wajib nasional Garuda Pancasila.

Baca Juga: Yusuf Mansur Sering Disalahkan Atas Disahkannya RUU Cipta Kerja Hingga Ajakan Shalat Malam 40 Hari

Melalui video unggahan akun Instagram @ardhi.adnyana.jagatnatha tersebut, seorang pemuda sedang menjalani hukuman dari gurunya akibat melakukan kesalahan.

Sebagai hukumannya, ia harus menyanyikan lagu wajib nasional Garuda Pancasila.

Bukan menyanyikannya dengan benar, pemuda tersebut malah mengalami salah lirik dan mengubah liriknya menjadi lagu Balonku.

 

“Garuda Pancasila, rupa-rupa warnanya,” kata pemuda yang belum diketahui identitasnya tersebut.

Selain memancing aksi tawa, banyak juga netizen yang akhirnya marah akibat pemuda Indonesia ini tidak hapal lagu Garuda Pancasila.

Baca Juga: Najwa Shihab Dipolisikan, Fadli Zon : Demokrasi Macam Apa?

Sebagai informasi, lirik lagu Garuda Pancasila ini ditulis oleh Sudharnoto.

Dia lahir pada 24 Oktober 1925 di Kendal, Jawa Tengah.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Terkini

Terpopuler