Diisukan Jadi Kadrun Baru yang Tidak Tamat SMP, Susi Pudjiastuti: Salah Besar

- 18 Februari 2021, 07:49 WIB
Diisukan Jadi Kadrun Baru yang Tidak Tamat SMP, Susi Pudjiastuti: Salah Besar
Diisukan Jadi Kadrun Baru yang Tidak Tamat SMP, Susi Pudjiastuti: Salah Besar //Instagram/@susipudjiastuti115/

RINGTIMES BANYUWANGI – Baru-baru ini, mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti diketahui tengah menanggapi komentar warganet yang menginggung soal pendidikannya.

Salah satu warganet mengatakan bahwa Susi Pudjiatuti tidak tamat Sekolah Menengah Pertama atau SMP.

Mengenai pernyataan warganet tersebut, Susi Pudjiastuti pun mengkonfirmasi bahwa dirinya sudah lulus dari bangku SMP, dan menyebut bahwa pernyataan yang dilontarkan warganet itu salah besar.

Baca Juga: Bukan Belanjaan, Kotak-kotak Oranye Ini Berisi Bantuan untuk Korban Banjir di Subang dan Karawang

Baca Juga: Mensos Risma Ingin Meletakkan Jabatan: Terus Terang Berat Pak, Berat Sekali

Sebagaimana yang disampaikan Susi Pudjiastuti dalam cuitan di akun Twitter pribadinya @susipudjiastuti, pada Rabu 17 Februari 2021 berikut.

“SMP tidak tamat???,” tanya Susi Pudjiastuti.

“Salah besar.. begini begini ayy (dibaca saya) SMP selesai,” bantah Susi Pudjiastuti.

Baca Juga: Beri Pujian ke Jokowi, Addie MS Dituding Inginkan Jabatan: Nak, Tak Selamanya Mengapresiasi itu Menjilat

Baca Juga: Ramalan Mbak You Terbukti, Sinetron Ikatan Cinta dan Arya Saloka Sudah Diterawang Sejak 2020 Lalu

Diketahui bahwa pernyataan Susi Pudjiastuti itu adalah untuk menanggapi komentar warganet yang menganggap bahwa dirinya “new kadrun” atau kadrun baru.

Artikel ini sudah diterbitkan sebelumnya di Tasikmalayapikiranrakyat.com dengan judul Disebut ‘New Kadrun dan Tidak Tamat SMP’, Susi Pudjiastuti: Salah Besar

Tak hanya itu, warganet juga menyebut Susi Pudjiastuti sebagai seorang kadrun yang tidak tamat SMP, dan merokok.

“Susi Pudjiastuti New Kadrun, Helloooo para kadrun mari kemari sanjung2 nih bu Susi yang dulu kalian hujat karna tidak tamat SMP dan merokok,” tulis salah satu warganet dalam akun @TwinsTya.***(Silmi Fadillah Meitasnia/Tasikmalaya Pikiran Rakyat)

Editor: Lilia Sari

Sumber: tasikmalaya.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x