Usai Kudeta Kian Meroket, Kini Partai Demokrat Bakal Sikat Bagi yang Berani Colek

- 25 Februari 2021, 21:35 WIB
Logo Partai Demokrat.
Logo Partai Demokrat. /Pikiran-Rakyat/Amir Faisol/

RINGTIMES BANYUWANGI – Polemik Partai Demokrat beberapa waktu lalu sempat membuat gaduh tanah air.

Setelah kudeta Partai Demokrat usai, kini sebuah survey menempatkan Partai Demokrat berada di puncak tertinggi.

Survey yang dilakukan oleh Indometer menyatakan jika Partai Demokrat masuk kedalam lima besar yaitu berada di posisi keempat dengan elektabilitas sebesar 8,0 persen pada bulan Februari.

Baca Juga: Pangdam IX Udayana dan Shopee Indonesia Bantu Memberi Solusi Krisis Air Bersih di NTT

Baca Juga: Soal Anies Baswedan, PSI dan Gerindra Saling Cibir Mau Bikin Kobaran Api di Atas Banjir

Disusul pada posisi ketiga oleh Partai Golkar dengan perolehan 8,3 persen, posisi kedua yakni Gerindra dengan perolehan 13,5 persen sedangkan posisi pertama PDI Perjuangan sebesar 22,3 persen.

Seperti yang dilansir oleh Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Galamedia.com pada artikel yang berjudul Elektabilitas Kian Meroket, Partai Demokrat Ancam 'Sikat' yang Coba-coba Mengganggu

Survey lain dilakukan oleh Timur Barat Riset Center (TBRC) yang menyatakan bahwa Partai Demokrat masuk kedalam tiga besar dengan perolehan nilai 11,2 persen.

Disusul pada posisi kedua yaitu Partai Golkar sebesar 14,2 persen dan posisi pertama ditempati oleh PDI Perjuangan dengan 14,4 persen.

Halaman:

Editor: Kurnia Sudarwati

Sumber: Galamedia.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x