Ucapkan Selamat Pada Kubu KLB Moeldoko, Andi Arief: Partai Gagal Kudeta

- 21 Maret 2021, 16:10 WIB
Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko.
Kepala Kantor Staf Presiden Moeldoko. /M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO

RINGTIMES BANYUWANGI – Perebutan kursi Ketua Umum partai Demokrat antara Moeldoko dengan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terus berlanjut.

Buntut panjang dari pengambilalihan kuasa partai Dmeokrat itu bermula dari Kongres Luar Biasa (KLB) yang diselenggarakan di Sumatera Utara dengan menunjuk Moeldoko menjadi Ketua Umum Partai Demokrat menggantikan AHY.

Baik pihak AHY dan Moeldoko saat ini bersitegang untuk mempertahankan kursi Ketua Umum partai Demokrat ditangannya.

Disebutkan jika saat ini baik pihak dari kubu Moeldoko dan kubu AHY telah menyerahkan berkas pada Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

Baca Juga: Kubu AHY Sebut Pemain Tua di Kubu Moeldoko Sebagai Begal: Nyalon Ketua PSSI Aja Kalah

Meski tengah menempuh jalur hukum, namun aksi sindir menyindir masih hangat terjadi baik pada kubu Moeldoko maupun kubu AHY.

Kepala Bappilu Partai Demokrat yakni Andi Arif belakangan kembali memberikan sindirannya pada kubu Moeldoko yang disebut menggelar KLB di Sumaera Utara 5 Maret 2021 lalu.

Hal itu disampaikan Andi Arief dalam akun Twitternya pada 21 Maret 2021. Dengan gamblang, ia mengucapkan selamat atas lahirnya yang disebutnya partai baru dari hasil KLB itu.

Baca Juga: Soal AHY dan KLB Demokrat, Christ Wamea Singgung Megawati Pimpin PDIP 20 Tahun Lebih

Halaman:

Editor: Indah Permata Hati

Sumber: Depok.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x