Warganet Pertanyakan Keadaan Munarman, Tagar MunarmanDiapain Menggema di Twitter

- 2 Juni 2021, 18:32 WIB
Tagar #MunarmanDiapain hingga #WeStandWithMunarman menggema di Twitter mempertanyakan keadaan Munarman.
Tagar #MunarmanDiapain hingga #WeStandWithMunarman menggema di Twitter mempertanyakan keadaan Munarman. /Div Humas Polri

RINGTIMES BANYUWANGI – Sejak ditangkap di kediamannya oleh aparat kepolisian, kasus Munarman mulai diikuti dan dipertanyakan oleh publik.

Seperti hilang begitu saja, Munarman muncul dengan isu lumpuh total yang sempat membuat warganet di media sosial Twitter heboh.

Tagar #MunarmanDiapain hingga #WeStandWithMunarman menggema di Twitter mendukung Munarman hingga mempertanyakan keadaannya.

Bahkan warganet menuding aparat kepolisian memperlakukan hal yang tak manusiawi kepada Munarman seperti memberi makan dua kali dalam satu minggu hingga menyiksa pengacara Habib Rizieq Shihab tersebut.

Baca Juga: Isu Munarman Lumpuh di Penjara, Said Didu: Ya Allah Kenapa Jadi Seperti Ini?

Sebagaimana diketahui, pihak kepolisian telah menahan Munarman secara resmi sejak 7 Mei 2021 lalu.

Beberapa komentar netizen hingga tokoh publik mulai mencuat menanyakan keadaan Munarman saat ini.

Salah satunya dokter spesialis paru-paru Eva Chaniago yang menyerukan ungkapannya melalui akun Twitter pribadi.

“Bang #MunarmanDiapain ?? Serius aku nanya.. Kok makin ke sini hukum makin beda ya. Makin keras sama oposisi. Makin lemas sama yg korupsi,” ungkapnya.

Baca Juga: CCTV Munarman Check In Hotel Terbongkar, Rocky Gerung Sebut Cari-cari Kesalahan

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x