UPDATE COVID Sabtu, 7 Agustus 2021: Kasus Terkonfirmasi Mencapai Angka 3 Juta

- 7 Agustus 2021, 09:15 WIB
Simak update data Covid terbaru di Indonesia, berdasarkan data kasus terkonfirmasi mencapai angka tiga juta
Simak update data Covid terbaru di Indonesia, berdasarkan data kasus terkonfirmasi mencapai angka tiga juta /Pixabay / ELG21/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak data statistik sebaran Covid-19 di Indonesia hari ini Sabtu, 7 Agustus 2021.

Hingga saat ini, angka kasus terkonfirmasi akibat Covid-19 mengalami peningkatan sebanyak 39.532 sehingga total kasus terkonfirmasi menjadi 3.607.863.

Pemerintah melaporkan bahwa telah terjadi penambahan 39.532 kasus baru akibat Covid-19 yang tersebar di 34 provinsi dan provinsi Jawa Barat yang memiliki angka sebaran terbesar.

Baca Juga: Polemik Penyintas Covid Saat Sertifikat Vaksin Jadi Syarat Wajib, Anies Baswedan Buka Suara

Dilansir dari laman covid19.go.id pada Sabtu, 7 Agustus 2021. Berikut update data kasus positif Covid-19 tertanggal 7 Agustus 2021.

Saat ini angka kasus aktif akibat Covid-19 berhasil mengalami penurunan sebanyak 10.935 kasus. Kasus aktif adalah  pasien yang dinyatakan positif Covid-19 dan sedang menjalani perawatan. 

Pada hari ini (7/8/2021), kasus terkonfirmasi Covid-19 terjadi penambahan sebanyak 39.532 kasus, kasus aktif berkurang sebanyak 10.935, pasien sembuh sebanyak 48.832 kasus sembuh, dan 1.635 kasus meninggal.

Baca Juga: Bill Gates Prediksi Bencana Berikutnya Setelah Covid-19, Dunia Lebih Buruk?

Total spesimen yang telah diperiksa sebanyak 27.586.460 dengan rincian PCT + TCM sebanyak 21.074.562 dan antigen sebanyak 6.511.898.

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: covid19. go id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x