4 Tips Rumah selalu Terlihat Rapi, Lakukan Hal Sederhana

- 11 November 2021, 22:00 WIB
Rumah yang nyaman menjadi harapan setiap orang, salah satu caranya adalah dengan membuat rumah terlihat rapi dan bersih.
Rumah yang nyaman menjadi harapan setiap orang, salah satu caranya adalah dengan membuat rumah terlihat rapi dan bersih. /Dok Humas Intiland development/

1. Pisahkan ruang umum dan pribadi

Dengan Anda memisahkan beberapa ruangan, dapat memberikan kesan rapi dan bersih. Salah satunya adalah pisahkan ruang makan dan ruang keluarga.

2. Lakukan hal sederhana

Salah satu hal sederhana yang bisa Anda lakukan adalah dengan mencuci piring, baju, membersihkan kamar dengan waktu yang agak sering. Dengan demikian, rumah akan selalu terlihat rapi.

Baca Juga: 7 Tanaman Hias untuk Mengharumkan Ruangan dalam Rumah, Bau Busuk Cepat Hilang

3. Singkirkan barang yang tidak terpakai

Jika Ada lemari, dan barang-barang lain yang sekiranya tidak pernah dipakai, sebaiknya simpan pada ruangan tertentu yang tidak terlihat.

4. Libatkan seluruh keluarga

Anda akan merasa lelah ketika membersihkan rumah hanya sendirian. Ibaratkan anggota keluarga sehingga bekerja bersama-sama.

Itulah beberapa tips dan trik bagaimana menjadikan rumah Anda rapi. Bukan hanya rapi, namun rumah yang bersih juga akan memberikan kenyamanan.***

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x