7 Tanaman Pembawa Keberuntungan hingga Kekayaan Menurut Feng shui

- 26 Januari 2021, 06:45 WIB
Cabai merupakan salah satu tanaman yang dipercaya mampu membawa keberuntungan dan kekayaan bagi pemilknya menurut feng shui.*
Cabai merupakan salah satu tanaman yang dipercaya mampu membawa keberuntungan dan kekayaan bagi pemilknya menurut feng shui.* /Pixabay/Hans Linde/

RINGTIMES BANYUWANGI – Tanaman yang kita miliki di rumah memiliki manfaat dari segi kesehatan bahkan menurut kepercayaan tertentu, tanaman di halaman rumah dipercaya mampu membawa pengaruh yang baik untuk sang pemilik rumah.

Feng shui, merupakan ajaran China yang percaya jika setiap tanaman memiliki elemen tersendiri untuk di tanam di rumah. Elemen-elemen feng shui mampu mambawa keberuntungan dan keberkahan bagi pemilik tanaman.

Baca Juga: Gratis Ongkir Rp0 & ShopeePay Deals Rp1 Menanti di Promo Bulanan Shopee SMS!

Baca Juga: 8 Tanaman Herbal Paling Dicari Jadi Obat Laris Manis di Pasaran

Akan tetapi, tidak semua jenis tanaman mampu membawa keberkahan dan keberuntungan bagi pemiliknya.

Dilansir dari laman lovetoknow.com oleh Ringtimesbanyuwangi.com pada 25 Januari 2021, berikut merupakan beberapa jenis tanaman yang bisa membawa keberkahan dan kekayaan bagi pemiliknya.

1. Cabai

Cabai merupakan tanaman yang memiliki harga jual yang cukup fantastis. Tanaman ini juga memiliki beberapa penyebutan seperti capsicum, capsaicin, paprika, dll, atau hanya sebagai tanaman merica.

Cabai dengan penampilannya yang cantik dikaitkan dengan keberuntungan yang identik pada  uang ke arah yang lebih baik, terutama untuk berbisnis menurut feng shui.

Baca Juga: 15 Manfaat Daun Lidah Mertua untuk Kesehatan

2. Citron

Tanaman berbentuk aneh ini disebut citron berjari. Terkadang tanaman ini disebut dengan tangan Buddha oleh orang China.

Bukan tanpa alasan, bentuk buah ini menyerupai isyarat tangan tertentu yang sering dilakukan oleh Buddha tercinta.

Tanaman ini melambangkan umur panjang dan bahagia. Meskipun bentuknya yang terlihat aneh, jenis tanaman ini memiliki makna simbolik seperti menggigit tangan yang memberkati Anda.

3. Bawang Putih

Tanaman ini merupakan salah satu pembawa keberuntungan menurut ajaran China. Bawang putih umumnya dianggap sebagai tanaman keberuntungan dan digunakan secara luas karena dikenal sebagai bahan herbal penyembuhan alami.

Tanaman beraroma khas ini juga memiliki asosiasi simbolis dengan keturunan keluarga kaya.

Pada zaman kuno, bawang putih memiliki peran penting selaman festival perahu Naga dalam kepercayaan China.

Baca Juga: Obat Pilek Alami Paling Populer dan Ampuh, Gunakan Bawang Putih dan Jahe

4. Tanaman giok

Tanaman giok ata jade plant adalah salah satu tanaman yang paling menguntungkan dan dapat memberikan kekayaan serta keberuntungan bagi pemiliknya.

Tanaman giok begitu di puja oleh kepercayaan China karena dalam ajaran feng shui tanaman ini digunakan untuk menarik keberuntungan bagi orang-orang yang berkarir dan memiliki bisnis.

Biasanya, tanaman ini sering digunakan oleh perusahaan di kantor atau pabrik dan ditempatkan di pintu depan.

5. Tanaman Bambu

Sudah tidak asing lagi jika tanaman bambu dikaitkan dengan keberuntungan dan kekayaan bagi pengikuti ajaran China, feng shui. Mereka percaya jika tanaman ini bisa memberikan pengaruh baik bagi pemiliknya.

Menurut feng shui, tanaman ini memberikan keberuntungan karena dapat membalikkan nasib menurut kepercyaan China. Percaya atau tidak, mereka yang memiliki nasib buruk dan menanamnya dapat berubah menjadi lebih baik.

Baca Juga: Dibilang Kuno, Ketahui Manfaat Makan Talas yang Penting untuk Kesehatan

6. Tanaman Talas

Talas adalah tanaman umbi yang banyak dibudidayakan akhir-akhir ini. Ternyata tanaman ini juga memiliki manfaat bagi ajaran feng shui untuk menarik keberuntungan.

Talas memiliki konotasi dengan keberuntungan kekayaan, dan secara khusus dipilih sebagai persembahan kepada dewa kekayaan bagi pemeluk ajaran ini.

7. Pinang

Pinang merupakan tanaman favorit yang banyak digunkan untuk menghias interior dan eksterior rumah, terutama ketika pemilik rumah mencoba membuat desain bergaya resort.

Tanaman ini dipercaya membawa keberuntungan bagi pemiliknya dengan berbagai alasan. Selepas percaya atau tidak, semua kembali pada kepercayaan masing-masing.***

 

 

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Love to Know


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah