6 Ide Binsis Makanan Kreatif dan Unik, Bisa Raih Omset hingga 20 Juta per Bulan

10 Januari 2021, 09:00 WIB
es krim goreng /PIXABAY/

RINGTIMES BANYUWANGI – Usaha makanan memang tidak ada matinya. Selain inovatif, beberapa ide bisnis makanan kreatif dan unik ini sangat menguntungkan.

Beberapa usaha makanan ini juga sudah terbukti sukses. Tidak sedikit yang mengalami kesuksesan dengan ide bisnis makanan kreatif dan unik, contoh es kepal milo dan keripik maicih.

Lantas, apa saja ide bisnis makanan kreatif dan unik yang menguntungkan?

Baca Juga: Sambut Tahun Baru 2021, Lihat 5 Resolusi Sederhana yang Anti Gagal

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal YouTube NGOBI, Minggu, 10 Januari 2021, berikut beberapa ide bisnis makanan kreatif dan unik.

1. Keripik kering dari buah-buahan

Makanan ringan satu ini selalu menggoda siapa pun yang melihatnya, karena rasanya yang asin atau manis cocok dipadukan dengan suasana apa pun.

Jika keripik umumnya dibuat dari umbi-umbian, saat ini banyak varian bahan yang bisa dipakai, salah satunya buah kering.

Baca Juga: Obat Alami untuk Menurunkan Kadar Gula Darah, Cukup Gunakan Satu Telur Rebus

Beberapa buah yang bisa digunakan untuk keripik, seperti pisang, nanas, apel, nangka, dan sebagainya.

2. Semangka goreng

Biasanya buah makan dimakan sebagai pencuci mulut, namun lain cerita dengan ide bisnis unik satu ini.

Sebenarnya, pembuatan semangka goreng ini mirip dengan pembuatan pisang goreng. Penggorengannya dimpel, dan dana yang dihabiskan juga tidak banyak.

Baca Juga: 4 Jenis Kacang Terbaik untuk Obat Diabetes, Salah Satunya Kacang Tanah

3. Es krim goreng

Menurut pengusaha yang menjual es krim goreng, ide bisnis yang satu ini bisa mencetak omset hingga 20 juta per bulannya.

Memulai usaha ini pun tidak ribet. Cukup dengan modal hingga 7 juta, anda bisa menjalin kemitraan dengan sejumlah franchise es krim goreng.

Dari modal segitu, anda akan menerima boot, perlengkapan jualan, pelatihan, dan bahan baku.

Baca Juga: 4 Minuman Termanjur untuk Obat Diabetes, Salah Satunya Teh Daun Bawang

4. Tahu kribo

Ini menjadi salah satu ide bisnis makanan kreatif dan unik. Dari namanya saja sudah menarik perhatian, bukan?

Tahu kribo dibuat dengan menghancurkan tahu telebih dahulu, kemudian dicampur dengan tepung beras, tepung kanji, dan bumbu lain yang dibutuhkan.

Disebut tahu kribo, karena makanan ini dilapisi mie kering di luarnya untuk sensasi kriuk. Modal yang dikeluarkan pun tidak banyak, dan hanya sekitar 100 ribu saja.

Baca Juga: Obat Alami untuk Atasi Diabetes, Cukup Gunakan Petai

5. Dadar gulung coklat

Dadar gulung hijau mungkin sudah biasa, namun berbeda dengan dadar gulung coklat. Ini bisa menarik perhatian para pecinta coklat, yang terbilang sangat banyak.

Dengan bermodalkan 3 jutaan, ide bisnis kreatif dan unik ini berpotensi mencetak omset hingga 9 juta per bulannya.

6. Coklat dodol

Makanan unik lainnya yang berpeluang mendatangkan omset menjanjikan adalah coklat dodol.

Ada beberapa cara yang anda lakukan untuk memperoleh keuntungan dari usaha makanan ini, yaitu membuat lalu menjualnya, atau membantu menjualkannya.

Cukup banyak orang yang sukses dengan usaha makanan ini, salah satunya Kiki Gumelar, CEO PT Tama Cokelat Indonesia yang bisa meraih omset hingga 4,5 miliar setiap tahunnya.

Itulah enam ide bisnis makanan kreatif dan unik, yang bisa mendatangkan omset hingga jutaan rupiah. Apakah anda tertarik untuk mencoba?***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Tags

Terkini

Terpopuler