Bupati Ngantor di Desa Jambewangi, Ipuk Kembali Salurkan Bantuan Alat Usaha untuk UMKM

- 23 Februari 2023, 11:33 WIB
Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali menyalurkan bantuan alat usaha kepada para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM)
Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani kembali menyalurkan bantuan alat usaha kepada para pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM) /Pemkab Banyuwangi Dok/

Bantuan alat usaha itu merupakan bagian dari program Warung Naik Kelas (Wenak) yang digagas Pemkab Banyuwangi sejak 2021.

Baca Juga: Bupati Banyuwangi Tinjau Normalisasi Sungai Kalilo

Pada tahun 2023 ini, Ipuk menargetkan 3.700 pelaku usaha bakal tersentuh program itu. Tiap pelaku usaha akan mendapat bantuan beberapa jenis alat sesuai kebutuhan. Bantuan-bantuan itu setara dengan nominal Rp 1 - 1,5 juta.

Amanah, pemilik warung rujak Jembres Istimewa itu mengatakan, bantuan alat usaha yang ia dapat bakal membantu usahanya.

Selain rujak, Amanah juga menjual aneka gorengan. Termasuk pisang goreng yang dinobatkan sebagai camilan terenak di dunia versi TasteAtlas.

Selama ini, Amanah menggunakan alat-alat sederhana yang telah dipakai bertahun-tahun untuk membuat makanan-camilan untuk dijual. Bantuan alat itu diharapkan bakal membuat Amanah lebih mudah dalam bekerja. Ia pun bisa membuat makanan-camilan lain untuk dijual.

Amanah berjualan di warung yang dibangun di depan rumah tetangganya. Ia mengaku, penghasilan dari berjualan di warung berkisar antara Rp 50 ribu hingga Rp 150 ribu per hari.

"Mudah-mudahan, hasilnya bisa lebih banyak setelah ini," harapnya.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x