5 Penyebab Gagal Ginjal di Usia Muda yang Harus Diwaspadai

23 Maret 2021, 08:00 WIB
Ilustrasi penyebab gagal ginjal /Pexels

RINGTIMES BANYUWANGI - Salah satu fungsi ginjal adalah untuk menyaring darah dan mengeluarkan racun dalam tubuh.

Gagal ginjal terjadi saat jaringan ginjal rusak sehingga kehilangan kemampuannya untuk menyaring racun dari dalam darah.

Ada beberapa gejala yang bisa terjadi pada gagal ginjal, yaitu berkurangnya jumlah urin, mudah lelah dan mual yang persisten, sesak nafas, bengkak pada tungkai.

Baca Juga: 4 Jenis Batu Ginjal yang Bisa Timbul, Ini Penyebabnya

Baca Juga: 5 Hal yang Dialami Tubuh Setelah Lama Tidak Berhubungan Intim

Kebanyakan orang mengira bahwa gagal ginjal hanya bisa dialami orang tua.

Padahal, ada beberapa kondisi yang dapat menyebabkan gagal ginjal di usia muda.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari YouTube Medis Vids pada 23 Maret 2021, berikut penyebab gagal ginjal di usia muda.

Baca Juga: 7 Gejala Infeksi Ginjal yang Sering Disepelekan, Salah Satunya Sering Kencing

Baca Juga: 5 Akibat Terlalu Sering Mengeluarkan Sperma, Pria Wajib Tahu

Baca Juga: 7 Kesalahan yang Bikin Cepat Tua, Salah Satunya Malas Bergerak Alias Mager

1. Polycystic Kidney Disease (PKD)

PKD adalah gangguan genetik ditandai dengan pembentukan kista di dalam ginjal. Hal ini menyebabkan ginjal membesar dan kehilangan fungsinya secara berkala.

Kista tersebut adalah tumor jinak yang berisi cairan. Ukurannya beragam dan dapat berkembang menjadi sangat besar.

Kista di ginjal dapat sewaktu-waktu berkembang di organ hati.

2. Goodpasture Syndrome

Goodpasture Syndrome adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan pendarahan difus pada organ paru-paru.

Ketika hal ini berkembang  menjadi peradangan di saluran glomerulus ginjal, maka istilahnya goodpasture diseases.

Penyakit ini merupakan penyakit autoimun (kekebalan tubuh menyerang jaringan tubuh sendiri) yang bisa terjadi pada seseorang yang memiliki faktor genetik dan disebabkan oleh faktor lingkungan.

3. Iga Nephropathy

Iga Nephropathy kondisi dimana adanya deposisi kompleks imun iga di saluran glomerulus ginjal.

Hal ini dapat mengganggu fungsi glomerulus tersebut menyaring darah.

Gejala awal bisa ditemukan sejumlah darah di dalam pemeriksaan urine. Penyakit ini dapat diderita semua umur, namun biasanya terjadi pada orang dewasa.

4. Tekanan Darah Tinggi

Tekanan darah tinggi yang tidak diobati secara tepat dapat menyebabkan gagal ginjal. Hal ini karena ginjal bekerja menjadi lebih berat ketika darah tinggi.

5. Diabetes

Diabetes adalah penyakit gula yang umum terjadi pada masyarakat, bahkan dapat diderita usia muda.

Biasanya diabetes tipe 1 yang sering dialami di usia muda, penyakit ini mempunyai efek jika didiamkan dan lama-lama bisa membuat kerja ginjal semakin berat.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Tags

Terkini

Terpopuler