3 Makanan yang Harus Dihindari Saat Berbuka Puasa di Bulan Ramadhan

15 April 2021, 06:42 WIB
Ilustrasi jenis makanan tertentu sebaiknya dihindari saat berbuka puasa di bulan Ramadhan karena dapat menimbulkan kegemukan dan masalah kesehatan. /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Mungkin Anda sudah tidak asing dengan istilah ‘berbukalah dengan yang manis-manis’, saat bulan suci Ramadhan.

Akan tetapi, hal itu tidak sepenuhnya benar. Jenis makanan tertentulah yang dimaksud, misalnya kurma maupun makanan sehat lainnya.

Sementara itu makanan manis yang mengandung tinggi kalori dan lemak, sebaiknya dihindari karena dapat menimbulkan masalah kesehatan, terutama dapat menyebabkan kegemukan dan obesitas.

Untuk itu, bagi Anda yang ingin tetap menjaga berat badan ideal di bulan Ramadhan, hendaknya memperhatikan jenis makanan yang Anda konsumsi.

Baca Juga: Lukisan Mona Lisa Menjadi Mahal dan Terkenal Karena Apa?

Baca Juga: Arti Mimpi Terbang, Bisa Menandakan Datangnya Jodoh

Baca Juga: Kolaborasi dengan Bank Indonesia, Banyuwangi akan Kembangkan Batik dan Beras

Berikut Ringtimesbanyuwangi.com lansir dari laman The National News pada 14 April 2021, tiga jenis makanan yang harus dihindari saat berbuka puasa di bulan Ramadhan.

1. Makanan Tinggi Gula

Makanan yang mengandung tinggi gula seperti coklat dan makanan manis sebaiknya dihindari saat berbuka puasa.

Makanan manis mengandung sedikit nilai nutrusi dan tinggi kalori, hal ini justru akan menyebabkan kegemukan dan masalah kesehatan di kemudian hari.

Baca Juga: 3 Cara Meredakan Asam Lambung yang Naik dan Kumat saat Puasa Ramadhan

Baca Juga: Truk Terguling, Lalu Lintas Glenmore Sempat Tersendat

2. Makanan yang Digoreng

Makanan yang digoreng atau gorengan memang menjadi godaan tersendiri bagi banyak orang saat berbuka puasa.

Gorengan mengandung tinggi lemak, apabila dikonsumsi secara berlebih dapat tersimpan dalam tubuh sebagai lapisan lemak.

Selain itu, mengonsumsi makanan tinggi lemak setelah berpuasa seharian penuh dapat menyebabkan asam lambung naik dan gangguan pencernaan.

3. Minuman Berkarbonasi

Minuman berkarbonasi atau soda sebaiknya dihindari saat berbuka puasa. Hal ini disebabkan karena ia mengandung tinggi gula.

Minuman tinggi gula dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan seperti obesitas dan kegemukan. Selain itu, soda dapat menyebabkan perut kembung dan masalah pencernaan.

Cukup mengonsumsi air putih maupun air kelapa segar dianjurkan saat berbuka puasa, dibanding minuman bersoda.

Pada umumnya membatasi makanan yang telah disebutkan di atas dapat menjaga berat badan dan kesehatan tubuh saat menjalankan ibadah puasa.

Setelah bulan Ramadhan usai, tentunya Anda tak ingin berat badan ikut meningkat bukan? Oleh sebab itu, membatasi atau menghindari makanan-makanan tersebut saat berbuka puasa sangat disarankan.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: The National News

Tags

Terkini

Terpopuler