3 Rekomendasi Obat Untuk Mengatasi Rematik, Bisa Menggunakan Naproxen

7 Agustus 2021, 10:59 WIB
Berikut rekomendasi obat untuk mengatasi rematik /Pixabay / Steve Buissinne/

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak rekomendasi jenis obat yang bisa membantu mengatasi rematik.

Rematik merupakan sebuah penyakit yang ditandai dengan nyeri pada bagian sendi.

Meski memiliki gejala yang sama dengan asam urat, namun ternyata penyebab rematik dan asam urat  berbeda.

Rematik adalah penyakit yang menyebabkan peradangan dan pembengkakan pada otot atau sendi. Sedangkan asam urat atau gout sejenis penyakit sendi yang terjadi akibat kadar asam urat yang terlalu tinggi dalam darah.

Baca Juga: Jahe Efektif Untuk Mengatasi Gejala Rematik, Simak Cara Mengolahnya

Penyakit rematik ini biasanya disebabkan oleh adanya kesalahan yang terjadi pada sistem imun seseorang yang menyerang sinovium.

Hal tersebut tentunya dapat mengakibatkan sinovium menjadi meradang dan menyebabkan adanya kerusakan pada tulang rawan di sekitar sendi.

Tendon dan ligamen yang berada di sekitar sendi menjadi lemah dan merenggang. Akibatnya, sendi mengalami perubahan bentuk.

Baca Juga: Cara Menurunkan Kolesterol dan Mencegah Stroke Tanpa Obat, Cukup Konsumsi Buah Ini

Dilansir dari laman Healthline pada Sabtu, 7 Agustus 2021, berikut rekomendasi obat untuk mengatasi gejala akibat rematik.

1. NSAID

NSAID yang merupakan obat antiinflamasi nonsteroid merupakan salah satu rekomendasi obat yang disarankan untuk meredakan nyeri akibat rematik.

Obat ini berfungsi untuk mengurangi peradangan dan meredakan rasa nyeri pada bagian persendian akibat rheumatoid arthritis.

Baca Juga: 5 Jenis Obat yang Merusak Jantung, Seperti Pereda Nyeri

Contoh obat-obatan yang tergolong kedalam NSAID yang dapat Anda temui secara mudah di apotik adalah ibuprofen dan naproxen.

2. Kortikosteroid

Kortikosteroid berfungsi untuk mengurangi peradangan dan meredakan nyeri dan kaku, serta dapat memperlambat kerusakan sendi.

Contoh obat yang tergolong sebagai kortikosteroid adalah prednison. Namun, obat jenis ini tidak disarankan untuk dikonsumsi dalam jangka panjang karena dapat menyebabkan penipisan tulang.

Baca Juga: 5 Alasan Statin Obat Kolesterol Bisa Mengurangi Keparahan Penderita Covid-19

3. DMARD

DMARD (Disease-modifying antirheumatic drugs) merupakan jenis obat yang dapat memperlambat perkembangan penyakit rematik.

Adapun contoh obat yang tergolong kedalam obat jenis DMARD adalah methotrexate, leflunomide, hydroxychloroquine, dan sulfasalazine.***

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: Healthline

Tags

Terkini

Terpopuler