5 Cara Mudah Menanam Bunga Kertas, Salah Satunya Sambung Pucuk

13 September 2020, 12:15 WIB
5 Cara Mudah Menanam Bunga Kertas, Salah Satunya Sambung Pucuk /

RINGTIMES BANYUWANGI – Bunga Bougenville atau yang biasa kita kenal dengan bunga kertas adalah bunga yang populer saat ini karena selain bunganya yang indah, cara untuk menanam dan merawatnya pun mudah.

bunga bogenvile sendiri berasal dari Amerika Selatan, dari mulai Brasil bagian barat menuju ke Peru serta Argentina bagian selatan. Hingga akhirnya menyebar di seluruh dunia.

Pertama kali ditemukan oleh Sir Louis Antoine de Bougainville, seorang prajurit angkatan laut berkebangsaan Perancis. Selain bunga, namanya juga dipakai sebagai nama pulau terbesar di Papua Nugini.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans 7 Minggu 13 September 2020, MotoGP San Marino

Disebut dengan bunga kertas karena ia memiliki kelopak bunga yang sangat tipis seperti tekstur kertas.

Cara menanamnya pun bisa dengan banyak cara. Mulai dari stek batang hingga bisa juga dengan sambung pucuk.

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut 5 cara mudah menanam bunga kertas agar tumbuh indah dan lebat.

Baca Juga: McGregor, Mantan Petinju UFC Dibebaskan Usai Ditahan atas Tuduhan Pelecehan Seksual

  1. Cara untuk menanam bunga kertas melalui media campuran

Selain stek batang, menggunakan media campuran juga merupakan teknik yang terbukti ampuh.

Media campuran mengandung pasir yang menjadikannya bersifat porous (berpori-pori) dan ini sangat disukai oleh tanaman bunga kertas.

Pori-pori tersebut berfungsi untuk memudahkan udara masuk ke dalam media tanam dan lebih efektif menyerap air untuk menjaga kadar kelembapan.

Baca Juga: Cek Fakta, Bukannya Mencegah, Vaksin Sinovac Justru Buat Relawan Terpapar Covid-19

Jenis pasir yang terbukti paling efektif untuk dijadikan media campuran adalah pasir malang.

Letakkan pasir tersebut pada bagian bawah media tanam dengan ketentuan sepertiga dari tinggi pot.

  1. Menanam menggunakan stek batang

Tanaman bunga kertas bukan merupakan jenis tanaman yang mudah ditanam melalui biji, umbi, atau hal lainnya.

Cara paling mudah dan terbukti ampuh adalah dengan menggunakan teknik stek batang.

Baca Juga: Resep Tempe Kemangi, Olahan Mudah Kaya Akan Manfaat

Mulailah dengan memilih dan memotong batang bunga yang sudah dewasa. Potong batang tersebut dengan cara menyerong dan runcing.

Lalu tancapkan batang tersebut pada media tanam yang subur dan berkadar pH tinggi dengan kedalaman sekitar 3-5 cm.

Lakukan proses ini pada pagi atau malam hari agar tanaman bunga kertas lebih mudah tumbuh subur dan berbunga lebat.

  1. Menanam bunga kertas dengan cara sambung pucuk

Sambung pucuk adalah cara yang bisa kamu lakukan bagi kamu yang ingin menanam bunga ini dan menghasilkan berbagai macam varian warna.

Baca Juga: 5 Pejabat Korea Utara Mati Ditembak, Usai Kritisi Kim Jong Un Sambil Makan

Caranya pun cukup mudah, kamu hanya perlu menyambungkan cabang tanaman bunga kertas yang masih muda dengan bunga kertas yang sudah tua. Pastikan dari kedua tanaman tersebut mempunyai dua warna yang berbeda.

Jika sudah disambungkan, maka biarkan cabang tersebut menyatu dan tumbuh sempurna melalui batang utama. Jika sudah sempurna, maka tanaman boungenville pun akan menghasilkan bunga yang berwarna warni.

  1. Memangkas dengan teratir

Memangkas tanaman ini dengan teratur menjadi rahasia agar tanaman ini lebih indah serta rajin berbunga.

Baca Juga: Lirik Lagu Lewat Angin Wengi, Happy Asmara Beserta Terjemah Bahasa Indonesia

Anda hanya perlu memangkas dengan teratur dan seperlunya saja pada sisi ranting atau cabang yang panjangnya telah berlebihan, dan daun yang mulai lebat dengan tetap memperhatikan faktor estetika tanaman.

Jangan biarkan tanaman bougenville Anda dipenuhi dedaunan karena bila terjadi jadi nutrisi yang didapat tanaman hanya menyebar ke daun saja serta akhirnya akan menghambat timbulnya bunga baru.

  1. Lakukan pemupukan ulang

Lakukan pemupukan ulang secara teratur untuk menjaga tanaman ini tetap tumbuh subur.

Pupuk yang digunakan bisa berupa pupuk organik atau pupuk kompos dengan takaran secukupnya.

Hindari penggunaan pupuk non-alami atau buatan karena kurang baik untuk pertumbuhan tanaman ini.

Semoga bermanfaat.***

 

Editor: Shofia Munawaroh

Tags

Terkini

Terpopuler