5 Obat Herbal yang Ampuh Mengatasi Sakit Perut, Salah Satunya Lidah Buaya

20 November 2020, 18:30 WIB
Lidah buaya. /Pixabay.com/Mozo190

RINGTIMES BANYUWANGI – Sakit perut sudah menjadi kondisi umum yang sering dialami manusia, mulai dari anak-anak hingga dewasa.

Pada umumnya sakit perut disebabkan oleh keasaman,gangguan pencernaan, keracunan makanan, sembelit, dan menderita alergi tertentu.

Selain menggangu, sakit perut bisa menjadi penghambat seseorang untuk melakukan aktivitas harian mereka, terutama jika sakit perut menyerang di pagi hari.

Ada banyak rangkaian pengobatan yang bisa anda lakukan untuk mengatasi sakit perut. Salah satunya dengan menggunakan obat herbal.

Baca Juga: Alami Sakit Perut? Berikut 5 Makanan dan Minuman Terbaik untuk Anda Konsumsi 

Penggunaan obat herbal dipercaya lebih aman serta ampuh dalam mengatasi sakit perut, dibandingkan obat-obatan kimia yang memiliki efek samping bagi tubuh.

Berikut ringtimesbanyuwangi.com lansir dari laman boldsky, obat herbal yang ampuh mengatasi sakit perut.

1. Cuka apel

Cuka apel menjadi salah satu obat herbal yang memiliki sifat asam. Keasaman pada cuka apel dapat membantu proses pencernaan, serta menenangkan perut.

Untuk mengonsumsinya, campurkan satu sendok makan cuka apel ke dalam segelas air hangat, untuk meredakan sakit perut.

Baca Juga: Rasa Nyeri di Satu Sisi Tenggorokan saat Menelan? Berikut Penyebab dan Pengobatannya

2. Soda kue

Selain digunaka sebagai bahan pembuatan kue, soda kue ternyata bisa dijadikan obat herbal untuk mengatasi sakit perut.

Soda kue mengandung senyawa alkali yang membantu mengurangi keasaman dalam tubuh, terutama lambung.

Anda cukup mencampurkan satu sendok makan soda kue ke dalam segelas air, dan konsumsilah untuk mendapatkan bantuan instan dari larutan ini.

Larutan tersebut juga dapat membantu meringankan kelebihan gas di dalam perut, yang menyebabkan kembung.

Baca Juga: Suara Hilang Akibat Radang Tenggorokan? Begini Cara Mengatasinya

3. Jahe

Tanaman herbal ini memiliki banyak khasiat yang berguna untuk kesehatan. Anda bisa mengolah obat herbal ini sebagai teh.

Menyeruput teh jahe adalah cara mudah untuk mendapatkan manfaat dari teh jahe, salah satunya membantu meredakan sakit perut.

Jahe memiliki sifat antiinflamsi yang dapat menetralkan asam lambung dan mengurangi ketidaknyamanan pada perut.

4. Lidah buaya

Tidak hanya dimanfaatkan sebagai bahan atau produk kecantikan, obat herbal lidah buaya juga berpotensi untuk meredakan sakit perut.

Kandungan lidah buaya dapat menenagkan perut serta mengobati sembelit. Minum jus lidah buaya secara teratur untuk dapat mencegah serta meredakan sakit perut yang lebih cepat.

Baca Juga: 4 Jenis Makanan yang Wajib Dihindari Ketika Sakit Perut, Salah Satunya Gorengan

5. Adas

Adas yang dikenal dengan tanaman bumbu ini adalah obat herbal terbaik untuk mengobati sakit perut, perut kembung, dan gangguan pencernaan.

Mengunyah beberapa biji adas dapat memudahkan proses pencernaan, serta meredakan ketidaknyamanan pada perut.

Itulah lima obat herbal yang bisa anda konsumsi untuk mengobati sakit perut. Jika anda mengalami gejala-gejala lain yang tampak berbahaya, segera lakukan konsultasi dengan dokter untuk memastikan kondisi yang sedang dialami.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler