Kadar Asam Urat Turun Dalam Dua Minggu? Lakukan Cara Cepat Berikut Ini, Mudah dan Aman

- 12 Desember 2020, 11:40 WIB
ilustrasi asam urat/Kadar Asam Urat Turun Dalam Dua Minggu? Lakukan Cara Cepat Berikut Ini
ilustrasi asam urat/Kadar Asam Urat Turun Dalam Dua Minggu? Lakukan Cara Cepat Berikut Ini /Pixabay/nattanan23

Beberapa buah yang bersifat asam terutama yang mengandung vitamin C juga sangat baik. Vitamin C dapat mencegah pembentukan kristal asam urat.

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Homeremediesforall.com, Sabtu, 12 Desember, berikut tiga cara cepat mengurangi kadar asam urat.

1. Minum banyak air

Air mampu meningkatkan fungsi ginjal. Tidak hanya dehidrasi, jika anda kekurangan cairan maka bisa berdampak buruk pada kulit bahkan organ dalam tubuh yang lain.

Selain itu, minum lebih banyak air akan mengencerkan asam urat, dan ginjal akan mampu mengeluarkannya secara efisien.

 Baca Juga: Mengesankan, 5 Zodiak Ini Akan Raih Kemakmuran di Tahun 2021, Siapa Saja Mereka?

Minum air 8-10 gelas sepanjang hari. Ini hampir berarti satu gelas setiap jam. Jika anda memiliki kadar asam urat tinggi, maka minum cukup air akan mengurangi frekuensi serangan asam urat di masa depan.

2. Meningkatkan alkalinitas dalam tubuh

Lakukan segala cara untuk meningkatkan alkalinitas dalam tubuh anda. Makanlah lebih banyak sayuran, sebab hampir semua sayuran dapat meningkatkan alkalinitas.

Makan sayuran mentah 4-5 kali sehari dalam porsi kecil. Ubah kebiasaan makan anda untuk mengakomodasi rutinitas konsumsi sayuran baru yang tinggi.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: homeremediesforall.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah