3 Hal Pemicu Batu Ginjal, Jangan Makan Bayam dan Belimbing

- 18 Januari 2021, 13:30 WIB
Mengonsumsi buah belimbing merupakan hal yang harus dihindari karena menjadi pemicu terbentuknya batu ginjal
Mengonsumsi buah belimbing merupakan hal yang harus dihindari karena menjadi pemicu terbentuknya batu ginjal /Pixabay/Suanpa

RINGTIMES BANYUWANGI – Penyakit batu ginjal dapat mempengaruhi kerja ginjal menjadi tidak optimal. Ternyata, ada beberapa hal yang bisa menjadi pemicu terbentuknya batu ginjal.

Umumnya, batu ginjal mengganggu kerja organ ginjal dalam menyaring limbah dan racun yang ada di dalam tubuh.

Bahkan batu ginjal yang menumpuk bisa memicu kerusakan pada organ ginjal.

Baca Juga: ShopeePay Bagikan Lima Inspirasi Resolusi Tahun 2021

Baca Juga: Pantangan bagi Penderita Penyakit Ginjal, Jangan Konsumsi Makanan Ini

Sehingga, jika tak ingin memiliki batu ginjal di dalam tubuh, sebaiknya melakukan pencegahan terhadap timbulnya batu ginjal.

Salah satu pencegahan yang bisa dilakukan adalah dengan menghindari hal yang menjadi pemicu timbulnya batu ginjal.

Pada dasarnya, ada banyak hal yang bisa menjadi pemicu pembentukan batu ginjal, bahkan sering dianggap sepele bagi beberapa orang.

Dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Healthline pada 18 Januari 2021, berikut hal yang bisa menjadi pemicu timbulnya batu ginjal.

1. Malas Minum Air

Air putih merupakan kunci yang bisa mencegah dan menghancurkan batu ginjal di tubuh.

Akan tetapi, malas minum air adalah hal utama pemicu pembentukan batu ginjal.

Bahkan malas minum air juga bisa membuat batu ginjal menjadi semakin membesar dan kronis.

Sehingga penting untuk tetap menjaga kecukupan air di dalam tubuh untuk mencegah timbulnya batu ginjal, atau bahkan menghancurkan batu ginjal.

2. Terlalu Banyak Mengonsumsi Protein

Selanjutnya, hal yang bisa menjadi pemicu timbulnya batu ginjal yaitu terlalu banyak mengonsumsi protein.

Jika di dalam tubuh terlalu banyak kandungan protein, maka akan membebani kerja ginjal, sehingga mudah membentuk batu ginjal.

Pada umumnya, protein nabati lebih aman dikonsumsi untuk mencegah timbulnya batu ginjal dibandingkan dengan protein hewani.

Protein hewani bisa menjadi pemicu terbentuknya batu ginjal dengan cepat, bahkan bisa membuat kadar asam urat tinggi.

2. Terlalu Sering Makan Sayur yang Mengandung Oksalat Cukup Tinggi

Sama halnya dengan terlalu banyak makan protein, sering makan sayur yang mengandung tinggi oksalat juga bisa menjadi pemicu timbulnya batu ginjal.

Sebagaimana sebuah studi membuktikan bahwa batu ginjal bisa terjadi karena adanya oksalat berlebihan pada ginjal.

Baca Juga: 6 Buah Penghancur Batu Ginjal, Coba Makan Nanas dan Semangka

Baca Juga: 4 Cara Mudah Mencegah Batu Ginjal, Jangan Makan Kacang dan Bayam

Jenis makanan yang mengandung tinggi oksalat yang menjadi pemicu timbulnya batu ginjal adalah bayam dan buah belimbing.

Dengan demikian, jika Anda tak ingin miliki batu ginjal, sebaiknya segera hindari berbagai hal yang mejadi pemicu timbulnya batu ginjal.

Menghindari hal tersebut bisa membantu mencegah pembentukan batu ginjal dan menjaga kesehatan ginjal.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x