Resep Creamy Brulee Doughnut, Donat Karamel Super Lembut

- 1 Februari 2021, 10:30 WIB
Resep Donat Karamel.
Resep Donat Karamel. /Tangkapan layar Youtube Dapurumi/

RINGTIMES BANYUWANGI – Donat, siapa sih yang bisa menolak dengan kelezatan dan kelembutannya? Ditambah dengan berbagai macam varian atau toppingnya, dijamin kalian gak akan pernah bosen.

Donat, merupakan camilan manis favorit banyak orang sepanjang masa. Banyak kita temui varian-varian donat, seperti stroberi, coklat, ataupun keju. Namun, pernahkah kalian mencoba varian baru, yaitu donat karamel?

Jika belum, berikut dilansir oleh Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal Youtube Dapurumi, pada 31 Januari 2021, resep dan cara membuat donat karamel.

Baca Juga: 2.2 ShopeePay Cashback Festival Meriahkan Bulan Februari

Bahan untuk donat:

  • 175 gram tepung terigu protein tinggi
  • 75 gram tepung terigu protein sedang
  • 110 ml susu cair
  • 40 gram gula pasir
  • 1 sdm susu bubuk
  • 1 sdm ragi instan
  • ½ sdt vanilla bubuk
  • 2 sdm mentega tawar
  • ½ garam
  • 1 butir telur

Bahan untuk pastry cream/ vanilla custard:

  • 350 ml susu cair
  • 40 gram gula pasir
  • 1 butir kuning telur
  • 25 gram tepung maizena
  • ½ sdt banilla bubuk

Baca Juga: Resep Puding Custard Caramel Viral, Enak dan Lembut

Bahan untuk topping karamel:

  • 150 gram gula pasir
  • 25 ml air

Cara membuat:

1. Campurkan semua bahan-bahan kering, yaitu tepung terigu protein tinggi dan protein sedang, gula pasir, susu bubuk, ragi instan, dan vanilla powder, serta tambahkan satu butir telur dan aduk sampai tercampur rata

2. Selanjutnya tuangkan susu cair, dan aduk lagi sampai tercampur rata

3. Setelah tercampur rata, uleni adonan hingga setengah kalis

4. Lalu tambahkan mentega tawar dan garam, lalu uleni kembali adonan hingga benar-benar kalis dan tidak lengket

5. Pastikan adonannya kalis, yaitu permukaannya mulus dan tidak lengket di tangan

6. Lalu, siapkan wadah bersih dan taburi sedikit tepung, lalu masukkan adonan ke dalamnya, kemudian tutup rapat wadah dan istirahatkan adonan selama 15 menit

Baca Juga: Resep Japanese Cheese Cake Super Lembut

7. Setelah diistirahatkan, roll adonan dan siap dicetak

8. Letakkan adonan yang sudah dicetak pada nampan yang sudah dilapisi kertas baking atau taburan tepung, lalu tutup menggunakan kain bersih, dan biarkan mengembang selama satu jam

9. Sambil menunggu adonan mengembang, kiata siapkan untuk pastry cream atau isiannya. Pertama, panaskan susu cair (tidak perlu sampai mendidih)

10. Lalu pada wadah lain, campurkan kuning telur, gula pasir, tepung maizena dan vanilla powder, lalu aduk rata

Baca Juga: Resep Ice Cream Ubi Ungu, Lembut dan Manis

11. Selanjutnya, tuangkan susu yang sudah dipanaskan tadi sedikit demi sedikit, sampai semuanya larut

12. Setelah itu masak adonan yang sudah di saring terlebih dahulu

13. Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk, sampai meletup-letup

14. Setelah matang dan dingin, pindahkan adonan pastry cream ke dalam palstik wrap

15. Untuk hasil yang lebih baik, simpan adonan pastry cream di dalam kulkas

16. Selanjutnya, siapkan minyak goreng dengan api kecil

17. Ketika sudah sedikit panas, masukkan adonan donat ke dalam minyak, goreng hingga sisi bawahnya berwarna kecoklatan

Baca Juga: Resep Bakso Tahu Enak dan Sehat, Cocok bagi yang Tidak Makan Daging

18. Setelah matang, tiriskan donat dengan tissue dapur agar tidak ada minyak lagi

19. Sambil menunggu donat dingin, siapkan topping karamel dengan cara panaskan gula pasir dan air, aduk –aduk sebentar tapi jangan terlalu sering diaduk agar tidak berubah menjadi kristal gula

20. Masak hingga warnanya berubah menjadi kecoklatan

21. Selanjutnya, celupkan permukaan donat pada karamel, lakukan pada semua donat

22. Setalah itu, tunggu hingga karamel pada donat dingin

23. Setelah dingin, isi donat dengan adonan pastry cream yang tadi dibuat

24. Mengisinya bisa dengan cara melubangi bagian samping donat

25. Setelah semua terisi, donat siap disajikan

Selamat mencoba!***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah