5 Cara Ampuh Agar Hamil Anak Perempuan dari Pakar Kesuburan

- 13 Maret 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi cara agar mengandung bayi berkelamin perempuan
Ilustrasi cara agar mengandung bayi berkelamin perempuan /Pixabay/TawnyNina

RINGTIMES BANYUWANGI - Anak merupakan anugerah dari Allah SWT. Dalam hal jenis kelamin, orangtua memang disarankan untuk memasrahkannya.

Namun tak ada salahnya mencoba trik jika menginginkan anak dengan jenis kelamin tertentu. Bagi Anda dan pasangan yang ingin memiliki anak perempuan, mungkin bisa mencoba trik dari dokter kesuburan dan juga pakar biologis dalam bidang fertilitas, Landrum Shettles.

Dalam bukunya "How to Choose The Sex of Your Baby", ia memaparkan kalau trik yang bisa dilakukan berdasarkan fakta bahwa sel sperma yang membawa kromosom Y (laki-laki) cenderung bergerak lebih cepat namun lebih rapuh ketimbang yang membawa kromosom X (perempuan).

Ia juga mengungkapkan bagaimana kondisi vagina sangat mempengaruhi dua tipe sperma. Ibu dengan kadar hormon estrogen yang lebih banyak cenderung akan mendapati anak perempuan.

Baca Juga: 6 Tips Ampuh Agar Hamil Anak Laki Laki, Salah Satunya Suami Perlu Minum Kopi

Baca Juga: 5 Jenis Suara Seksi yang Dinantikan Pria Saat Berhubungan Seks

Sedangkan ibu dengan kadar testosteron dan progesteron yang banyak akan lebih mudah mendapat anak laki-laki.

Berikut adalah tips agar hamil anak perempuan dari pakar kesuburan dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari YouTube Medis Vids pada 13 Maret 2021.

1. Ubah pola diet

Mengonsumsi makanan yang dapat meningkatkan kadar asam vagina mampu memperbesar peluang untuk mendapatkan anak perempuan.

Baca Juga: 5 Tanda Wanita Sedang Subur-suburnya bagi yang Ingin Cepat Hamil

Baca Juga: 6 Manfaat Apel bagi Kesehatan, Efektif Menurunkan Berat Badan

Baca Juga: 5 Kebiasaan Buruk Ibu Rumah Tangga yang Menghabiskan Banyak Uang

Kromosom X mampu bertahan lebih lama dibanding Y dalam lingkungan berasam tinggi. Untuk itu para ibu, cobalah mengonsumsi daging sapi, ayam, keju, pasta, nasi, dan kacang-kacangan.

2. Konsumsi mineral

Disertai dengan diet, konsumsi suplemen kaya mineral mampu meningkatkan kadar asam di vagina.

Semakin banyak mineral seperti kalsium, magnesium, dan potasium yang terkadang pada tubuh, semakin besar peluang anda untuk mendapatkan anak perempuan.

Namun, pastikan untuk berkonsultasi dengan pakar kesehatan dalam memilih suplemen.

3. Ibu sebaiknya tidak puasa saat bercinta

Orgasme atau kepuasan saat bercinta dapat menyebabkan kontraksi yang membuat serviks terbuka lebar. Sebaiknya hindari orgasme atau menahannya.

Hal ini akan mempersempit serviks sebagai jalan masuknya kromosom Y atau kromoson laki-laki yang cepat namun lemah.

Sehingga, meningkatkan kemungkinan lebih besar masuknya komosom X atau kromosom perempuan untuk membuah sel telur.

4. Bercinta sebelum ovulasi

Metode Shettles merekomendasikan bercinta dua atau empat hari sebelum ovulasi. Jika tak aktivitas seksual saat ovulasi, sperma dengan kromosom X akan bertahan.

5. Hindari penetrasi terlalu dalam

Penetrasi yang teralalu dalam akan memberikan banyak kesempatan bagi sperma untuk langsung masuk lewat serviks tanpa melalui area asam vagina terlebih dahulu.

Penetrasi yang tidak terlalu dalam akan memberikan kesempatan sperma dengan kromosom X yang lebih lambat mampu mencapai rahim ketika kromosom Y mati karena asam.***

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah