4 Bahan Makanan Alami Ini Dapat Membantu Anda Melawan Depresi

- 19 Maret 2021, 15:15 WIB
Ilustrasi makanan yang bisa melawan depresi
Ilustrasi makanan yang bisa melawan depresi /Pexels/Foodie Factor

RINGTIMES BANYUWANGI – Depresi merupakan gangguan kesehatan mental seseorang yang ditandai dengan perasaan tertekan. Depresi sangat erat kaitannya dengan suasana hati (mood) seseorang.

Depresi sejatinya dapat diobati dengan pengobatan medis maupun dengan psikoterapi. Namun, saat ini dengan banyaknya penelitian yang menyebutkan bahwa bahan herbal juga sangat efektif untuk melawan gejala depresi.

Yang perlu diketahui bahwa depresi tidak hanya menyerang kalangan tertentu saja. Depresi tidak mengenal usia, profesi, maupun jenis kelamin.

Tekanan yang dialami seseorang dalam kehidupan sehari-harinya bisa saja akan mengalami depresi.

Baca Juga: Cara Membuat Telur Asin Gurih dan Masir, Ide Bisnis Rumahan Menguntungkan

Baca Juga: 4 Cara Ampuh Menghilangkan Mata Panda

Bagi Anda yang sedang mengalami depresi coba cari bahan-bahan berikut, agar depresi tidak semakin parah. Seperti yang dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Healthline pada tanggal 19 Maret 2021.

1. Kunyit

Kunyit merupakan salah satu bahan herbal yang sangat berkhasiat. Kunyit merupakan salah satu dari saffron yaitu bumbu yang memiliki warna cerah.

Penelitian menunjukkan bahwa meningkatnya serotonin neurotransmitter di otak dapat meningkatkan mood. Kunyit dipercaya dapat menghambat proses penyerapan serotonin di otak, sehingga serotonin bertahan lebih lama di otak.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x