Konsumsi Buah Mengkudu Bisa Cegah Kanker serta Tingkatkan Kesehatan Tubuh

- 23 Juli 2020, 08:15 WIB
BUAH Mengkudu.*
BUAH Mengkudu.* /DOK. NDTV FOOD/

RINGTIMES BANYUWANGI - Siapa sangka buah mengkudu yang sering dijumpai di pedesaan memiliki berbagai khasiat bagi kesehatan, diantaranya untuk mencegah timbulnya penyakit kanker dalam tubuh.

Terlepas dari kenampakan, aroma, dan rasa buah yang kurang disukai masyarakat, ternyata mengkudu memiliki segudang kandungan bioaktif yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh.

Kandungan bioaktif yang terdapat di dalam buah mengkudu meliputi, Alizarin, Antrakuinon, Arginin, Damnacantal, Lisin, Penilalanin, Prolin, Proxeronin dan Proxeronase, Skopoletin, Selenium, Serotonin, Sitosterol, Steroid, Terpenoid, Vitamin C, dan Xeronin.

Baca Juga: Tahukah Anda Jika Durian Memiliki Manfaat Bagi Tubuh?, Berikut Manfaatnya

Sebagian besar kandungan-kandungan bioaktif tersebut merupakan antioksidan yang dapat merangsang sistem kekebalan, mengatur fungsi sel dan regenerasi seluler dari sel-sel yang mengalami kerusakan.

Seperti dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, sari buah mengkudu dapat menghambat sel tumor dengan cara merangsang kekebalan tubuh. Senyawa kimia dalam mengkudu secara nyata dapat meningkatkan fungsi setiap sel. Disamping itu, dapat mematikan jamur kulit, parasit dan bakteri yang dapat menimbulkan berbagai macam penyakit pada tubuh.

Bioaktif yang bernama Damnacantal merupakan kandungan bioaktif anti kanker dan anti biotik alami yang membantu penyerapan nutrisi di dalam tubuh. Bioaktif Sitosterol dapat mencegah pertumbuhan sel-sel kanker dan melindungi seseorang dari penyakit jantung.

Baca Juga: Mudah dan Hemat, Berikut Cara Hilangkan Belang di Tangan dari Bahan Dapur

Selain menjadi anti kanker buah mengkudu juga memiliki kegunaan lain di antaranya mengobati tekanan darah tinggi, beri-beri, melancarkan buang air kecil, radang ginjal, radang empedu, radang usus, masuk angin dan masih banyak lagi.

Oleh sebab itu, apabila melihat buah mengkudu sebaiknya dimanfaat dengan baik, dikarenakan hanya dengan konsumsi sari jus buah mengkudu secara teratur dapat meningkatkan kesehatan tubuh serta mencegah berbagai macam penyakit.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x