Deddy Corbuzier Ungkap Alami Kerusakan Parah di Paru-paru: Life and Death

22 Agustus 2021, 13:52 WIB
Deddy Corbuzier mengungkapkan kerusakan parah di paru-parunya. Bahkan Ia sempat kritis dan nyaris meninggal dunia. Life and Death! /Tangkapan layar Channel YouTube Deddy Corbuzier

RINGTIMES BANYUWANGI – Aktor sekaligus YouTuber Indonesia Deddy Corbuzier mengungkapkan kondisi dirinya yang sempat mengalami kerusakan parah di paru-paru.

Kerusakan ini membuat Deddy harus dihadapi oleh masa kritis dan nyaris meninggal dunia.

Melalui postingan di akun Instagram pribadinya @mastercorbuzier, Ia membeberkan bahwa dirinya selama dua minggu lalu dilanda badai Cytokine.

Baca Juga: Prabowo Ditanyai Deddy Corbuzier tentang Pilpres 2024: Kalau Diberi Kesempatan Kenapa Tidak

Tak tanggung-tanggung, badai Cytokine ini mengakibatkan paru-parunya mengalami kerusakan sebesar 60 persen.

Ironisnya lagi, di saat kondisinya yang begitu lemah dan parah itu, Deddy dinyatakan positif Covid 19.

“Dua minggu saya break semua nya karena saya Hrs konsentrasi pada kesehatan saya. Saya sakit.. Kritis, hampir meninggal dunia karena badai Cytokine, lucu nya dengan keadaan sudah negatif. Yes it’s covid,” kata Deddy Corbuzier, sebagaimana dikutip dari postingan akun Instagram @mastercorbuzier pada Minggu, 22 Agustus 2021.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Singgung Soal Kemungkinan Maju dalam Pilpres 2024, Prabowo: Kenapa Tidak

Ia mengaku sebelumnya tidak merasakan gejala apa pun, bahkan secara mendadak tumbang dan paru-paru terdeteksi rusak.

“Tanpa gejala apapun tiba tiba saya masuk ke dalam badai Cytokine dengan keadaan paru paru rusak 60 persen dalam dua hari,” jelasnya.

Meski berada dalam kondisi seperti itu, Deddy memaparkan ada hal aneh yang membuatnya terkejut.

Baca Juga: Dianggap Bungkam Soal Palestina, Deddy Corbuzier: Bicara Cepat Bisa Jadi Kebodohan

“Hebat nya Oksigen darah saya tidak turun bahkan diam di 97-99 karena pola hidup sehat saya selama ini... hingga saya bisa selamat walau dengan kerusakan paru yg parah,” ungkapnya.

Menakjubkan, hanya dengan selalu menerapkan pola hidup sehat, hidup Deddy bisa terselamatkan hingga mampu membawanya keluar dari masa kritis.

“Bayangkan kerusakan sebesar itu tanpa penurunan oksigen.. That’s and the doctor help.. Make me pass my critical time... Life and death,” tuturnya.***

Editor: Lilia Sari

Tags

Terkini

Terpopuler