Dapat Harta Penerimaan dari Doni Salmanan, Reza Arap: Gue Mau Hidup Tenang

- 7 April 2022, 04:15 WIB
Reza Arap atau biasa disapa YBRap, diketahui dengan berat mengembalikan uang  dari tersangka kasus afiliator trading Binomo Doni Salmanan.
Reza Arap atau biasa disapa YBRap, diketahui dengan berat mengembalikan uang dari tersangka kasus afiliator trading Binomo Doni Salmanan. /Tangkap layar Youtube/Deddy Corbuzier.

Deddy mengingatkan kronologi kembali pasca acara dari Paris, Reza kedapatan mendapatkan dua kasus sekaligus.

Deddy meyakini di kala itu Reza sudah menyadari akan kena masalah dan dibenarkan oleh lawan bicaranya.

Reza mengakui sebelum memenuhi panggilan polisi ia sempat bertemu dengan Doni dan Doni berkata padanya kalau ia ikhlas akan duit pemberiannya, tidak usah dikembalikan.

“Gue pas ketemu sama dia, gue tanya dulu, ‘Lo mau gue balikin nggak? Kalau balik nggak sampai (hampir) 1M ya gue berasa berat lah,” akui Reza.

Baca Juga: Arief Muhammad Diperiksa Bareskrim Terkait Kasus Investasi Bodong Doni Salmanan

Reza menjelaskan bahwa kata yang terlontar dari mulut Doni yaitu 'Nggak usah (dibalikkan uangnya), aku ikhlas.’

Sontak hal itu membuat Reza merasa kesal sendiri mengingat kejadian tersebut dan disambut tertawa antara dirinya dan Deddy.

Deddy menanyakan apakah ketika ia memenuhi panggilan polisi sambil membawa uang atau tidak dan dijawab oleh Reza tidak.

Tak kehabisan topik, Deddy bertanya apakah benar dengan berita-berita dari media bahwa Reza mengumpulkan uang untuk mengembalikan harta sumbangan Doni.

 Baca Juga: Usai Mobilnya Dibeli Doni Salmanan Seharga 4 Miliar, Arief Muhammad Ungkap Status Porshce Biru Tersebut

Halaman:

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah