Dampak Asteroid Hantam Bumi 4 Miliar Tahun Lalu Membawa Kehidupan

- 9 Juni 2020, 14:55 WIB
ILUSTRASI asteroid mendekati bumi
ILUSTRASI asteroid mendekati bumi /Yuri_Arcurs/.*/PIXABAY/Getty Images

RINGTIMES BANYUWANGI- Sebuah studi baru-baru ini mengklaim bahwa asteroid yang menghantam Bumi 4 miliar tahun lalu menciptakan molekul pembawa kehidupan.

Para peneliti dari Tohoku University, Jepangmenciptakan ulang kondisi di kawah dasar laut dampak asteroid raksasa yang menabrak Bumi.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Daily Mail, tim peneliti mengatakan bahwa kawah dasar laut menyimpan rahasia bagaimana batuan ruang angkasa kuno ini membawa molekul organik yang penting bagi Bumi.

Berita ini sebelulmnya telah terbit di pikiran-rakyat.com dengan judul Studi: Dampak Asteroid yang Menghantam Bumi 4 Miliar Tahun Lalu Membawa Kehidupan

Hasil studi peneliti Jepang ini menyebutkan ketika asteroid jatuh ke Bumi menciptakan asam amino (komponen dasar protein) yang merupakan bahan terciptanya kehidupan
Selain di Bumi, peneliti juga mengklaim asteroid yang menabrak planet Mars juga menciptakan kehidupan di planet merah itu.

"Diketahui bahwa planet merah (Mars) pernah tertutup air dan dibombardir dengan batu ruang angkasa miliaran tahun yang lalu," kata para peneliti.

Untuk membuktikan ini, peneliti melakukan percobaan di laboratorium yang mensimulasikan tabrakan asteroid menabrak laut dan menjelaskan bagaimana kehidupan di Bumi dimulai.

Baca Juga: 5 Makanan Menyehatkan Membantu Membakar Lemak Salah Satunya Yogurt

Penulis utama penelitian ini, Profesor Yoshihiro Furukawa, dari Tohoku University mengatakan bahwa penemuan pembentukan asam amino dari karbon dioksida dan nitrogen molekuler menunjukkan bahwa pembangun kehidupan dapat terbuat dari senyawa yang ada di mana-mana.

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x