Misteri Taman Nasional Alas Purwo Banyuwangi, Dibalik Keindahan Alamnya

- 12 Februari 2021, 21:40 WIB
Ilustrasi Taman Nasional Alas Purwo
Ilustrasi Taman Nasional Alas Purwo /Photo by vaun0815 / Unsplash/

Selain terdapat pantai serta flora dan faunanya yang luar biasa, ternyata Alas Purwo menyimpan hal-hal mistis dan keramat di dalamnya. Seperti yang dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal Youtube Masa Drie pada 12 Februari 2021.

Baca Juga: Mitos Suku Jawa dan Suku Sunda Dilarang Menikah, Begini Asal-usulnya

Alas Purwo, dalam bahasa jawa kawitan kata Purwo memiliki arti “permulaan”, sementara Alas berati “hutan”. Maka, Alas Purwo dapat diartikan sebagai hutan tertua yang ada di Pulau Jawa.

Pada zaman dahulu, hutan ini dipercaya sebagai tempat berkumpulnya Raja-raja untuk menenangkan diri dan saling bertukar pikiran.

Bagi warga sekitar, hutan ini memiliki aura yang mistis yang kental, serta keramat. Banyak masyarakat juga mempercayai bahwa Alas Purwo merupakan tempat berkumpulnya bangsa jin dari seluruh Pulau Jawa, bahkan Nusantara.

Baca Juga: 10 Mitos dan Tradisi Tahun Baru Imlek, Salah Satunya Tidak Boleh Menyapu

Di dalam Alas Purwo terdapat puluhan gua, yang konon katanya setiap gua dihuni dan dijaga oleh mahluk halus.

Gua-gua yang terkenal di kalangan masyarakat yakni, Gua Istana, Gua Mayangkoro, dan Gua Padepokan.

Hal ini juga menjadi salah satu hal yang menarik banyak orang untuk datang dan melakukan semedi di gua yang terdapat di Alas Purwo.

Baca Juga: 9 Mitos Seputar Sperma ini Banyak Dipercaya, Simak Penjelasannya

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x