Benarkah Bayi Baru Lahir Menangis Karena Diganggu Setan? Simak Penjelasannya Menurut Islam

- 2 April 2021, 14:10 WIB
ilustrasi bayi baru lahir
ilustrasi bayi baru lahir /Pixabay/smpratt90

Baca Juga: 4 Cara agar Tidak Terkena Pelet Atau Santet Menurut Islam, Hindari Pasang Foto Profil

Baca Juga: Waktu Bertemu Ajal Menurut Islam, Bisakah Diperpanjang?

Tangisan bayi akan membuka paru-paru agar menghirup oksigennya dengan sendiri. Karena bayi yang baru lahir sudah tidak bergantung pada ibunya.

Selain itu bayi yang menangis merupakan salah satu upaya dalam berkomunikasi dengan lingkungan barunya.

Namun penjelasan tersebut berbeda dengan penjelasan dalam agama.

Allamah Sayyid Abdullah bin Alawi Al Haddan dalam kitabnya menjelaskan bahwa tak seorang pun bayi selamat dari tempelengan setan ketika baru dilahirkan. Hal yang sama juga disebutkan dalam hadist.

“Tidak ada seorang bayi yang terlahir tanpa mendapatkan tusukan dari setan sehingga bayi itu menangis keras karenanya, kecuali putra Maryam dan ibunya,”(HR Muslim)

Hadist tersebut secara jelas menjelaskan alasan kenapa bayi baru lahir selalu menangis.

Meskipun pendapat antara medis dan agama berbeda, alangkah baiknya sebagai orang tua wajib menjaga anaknya dari gangguan setan.

Caranya adalah dengan berdoa terlebih dahulu ketika hendak berhubungan suami istri.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah