Bikin Merinding Pesan Ustadz Adi Hidayat 'Bikin Orang Tua Masuk Surga'

- 19 Juni 2020, 13:24 WIB
/

RINGTIMES BANYUWANGI – tokoh agama  ataupum  ustadz  mempunyai cara tersendiri dalam menyampaikan suatu pesan kebaikan.

Pesan kebaikan tersebut disampaikan agar para umat islam selalu dalam jalan Allah SWT.
Selain itu pesan tersebut juga disampaikan agar menyadarkan umat islam yang sedang salah jalan.

Seperti yang dilakukan oleh Ustadz Adi Hidayat, menyampaikan pesan kepada kaum hawa atau wanita, dikutip oleh PORTAL JEMBER dari kanal youtube Audio Dakwah.
Ustadz Adi Hidayat menyampaikan pesan tersebut, ketika berceramah di sebuah pengajian.

Dalam ceramahnya Ustadz Adi Hidayat menyampaikan kepada wanita agar berubah menjadi lebih baik lagi.

Baca Juga: Penghentian Sementara Kartu Prakerja Oleh Pemerintah 'Permintaan KPK'

“Saya mohon kepada anda dan semoga Allah menyaksikan apa yang saya sampaikan ini. Berubah lah jadilah lebih baik jadikan Allah mencintai anda dengan cara mentaati apa yang Allah perintahkan kepada anda.Jika cinta Allah sudah anda dapatkan maka kemudahan dalam kehidupan akan anda raih, jangan sampai anda kenakan jilbab saat anda di wafatkan mengahadap pada Allah subhanahu wataala,” ujarnya.

Serta Ustadz Adi Hidayat juga menjelaskan bahwa wanita akan diberikan kain kafan tambahan sebagai jilbab ketika meninggal.
“Karena setiap wanita muslimah ketika wafat maka dia akan mendapatkan kain kafan tambahan untuk jilbabnya. Saya memohon kepada Allah semoga kain itu tidak dikenakan ketika anda terbuai dengan kain kafan.

Semoga kain itu tidak dikenakan ketika anda dalam keadaan wafatnya saja, semoga itu tidak dikenakan ketika anda berubah status menjadi almarhumah dan jenazah. Karena itu pada teman-teman yang akhwat perempuan, ayo yang belum pakai kerudung belum pakai jilbab secara bertahap,” tambahnya.

Baca Juga: Penghentian Sementara Kartu Prakerja Oleh Pemerintah 'Permintaan KPK'

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x