Bejat, Kini Pelaku Prank Kardus Isi Jasad Bayi Tengah Diburu Polisi

18 Mei 2020, 21:19 WIB
/

RINGTIMES BANYUWANGI - Beberapa waktu lalu kasus prank kembali muncul setelah tertangkapnya Ferdian Paleka dan rekannya.

Jika sebelumnya Ferdian melakukan prank sembako berisi sampah, kini telah ditemukan aksi prank memberi kardus yang berisi jasad bayi.

Hingga kini Polisi masih melakukan pengejaran kepada dua orang yang melakukan prank tersebut yang terjadi di Terowongan Ceger, Cipayung, pada Jumat, 15 Mei 2020 malam.

Baca Juga: Menhub Budi Karya Kembali Positif Covid-19? Cek Faktanya

“Saat ini kami masih meminta keterangan saksi dan mengecek barang bukti dari lokasi kejadian,” kata Kasat Reskrim Polresto Jaktim AKBP Hery Purnomo sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-bekasi.com dari PMJ News.

AKBP Hery juga menyebut pihaknya masih terkendala dalam melakukan penyelidikan dikarenakan informasi dari saksi masih terbatas.

“Jadi saat kejadian berlangsung, saat itu keadaan jalan memang sepi,” ujar Hery.

Baca Juga: Pendakian Gunung Fuji, Di Jepang, Dibatalkan Tahun Ini

Seperti kami kutip dari artikel berjudul Pelaku Prank Kardus Isi Jasad Bayi Terus Diburu Polisi, Saksi Telah Diperiksa

Dia juga mengatakan pihaknya akan terus melakukan pengungkapan dan memburu pelaku yang melakukan aksi prank yang sangat keji tersebut.

Pihak kepolisian juga akan memeriksa kamera pengawas yang terpasang di sepanjang ruas jalan di lokasi kejadian.

Sebelumnya perempuan berinisial FL itu menjadi korban aksi prank tersebut, kejadiannya terjadi pada pukul 22.45 WIB di Terowongan Ceger, Cipayung.

Baca Juga: Pulihkan BUMN Terdampak Covid-19, Pemerintah Alokasi Rp149,29 Triliun?

Sontak kabar tersebut mengegerkan masyarakat, bahkan sempat viral di media sosial.

Saat itu korban didatangi oleh dua pelaku menggunakan sepeda motor yang mengenakan masker dan disuruh membawa bingkisan plastik yang didalamnya terdapat kardus sepatu.

Setelah memberikannya kepada korban kedua pelaku itu langsung kabur dan meninggalkan korban dengan plastik yang berisi kardus sepatu tersebut.

Baca Juga: Wow! Motor Listrik yang Bertanda Tangan Jokowi ini Laku Rp2.5 Miliar?

Korban merasa curiga dengan kardus itu karena mengeluarkan bau yang tidak sedap.

Setelah dibuka korban pun kaget, ternyata isi kardus sepatu itu berisi jasad bayi.

Korban pun langsung melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian. Kemudian jenazah bayi telah dibawa ke Rumah Sakit Polri untuk dilakukan otopsi.(penulis: Firda Marta Rositasari)

Baca Juga: Wow! Motor Listrik yang Bertanda Tangan Jokowi ini Laku Rp2.5 Miliar?

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Pikiran Rakyat Bekasi

Tags

Terkini

Terpopuler